Ide Resep Olahan Daging Kambing Saat Hari Raya Idul Adha 2022, Masak Apa Selain Sate dan Gulai?

1 Juli 2022, 14:43 WIB
Kambing rempah. Ide Resep Olahan Daging Kambing Saat Hari Raya Idul Adha 2022, Masak Apa Selain Sate dan Gulai?/Instagram @rosemary_kitchen_id /Instagram @rosemary_kitchen_id

Portalbangkabelitung.com- Simak ide resep olahan daging kambing saat Hari Raya Idul Adha 2022, masak apa selain sate dan gulai?

Perayaan Hari Raya Idul Adha sangat identik dengan pemotongan hewan kurban kambing atupun sapi di Indonesia.

Beberapa orang bisa jadi mendapatkan daging sapi atau daging kambing dari pembagian daging kurban di wilayahnya.

Baca Juga: 18 LINK Twibbon Ucapan Idul Adha 2022 Desain Paling Keren, Pilih di Sini Kemudian Bagikan

Jika mengolah sapi sudha biasa, bagaimana dengan mengolah kambing yang tak biasa.

Apalagi ditambah kambing terkenal dengan bau prengus jika tak bisa mengolah daging ini dengan baik.

Namun jangan khawatir, artikel ini akan menyajikan ide olahan daging kambing saat Hari Raya Idul Adha 2022 selain sate atau gulai.

Baca Juga: DAFTAR PEMAIN Money Heist Korea: Joint Economic Area Season 1, Siapa yang Jadi Profesor, Berlin, dan Tokyo?

Sebagian orang mungkin bosan dengan olahan itu-itu saja seperti sate atau gulai.

Ide olahan atau resep daging kambing berikut ini boleh diikuti. Berikut ide olahan daging kambing saat Hari Raya Idul Adha 2022, selain sate dan kambing.

1.  Kambing Bakar

Tangkapan layar akun instagram @iindapur, resep kambing bakar sambal kecap/

Instagram @safiraazaki.

Bahan

250 gram kambing / lamp chop
Bahan marinasi daging :

3 sdm kecap
2 sdm saus tiram
3 sdm saus lada hitam
3 siung bawang putih, iris kecil
¼ ruas jahe, haluskan
1 sdm kaldu bubuk
¼ sdk jinten bubuk
¼ sdk ketumbar bubuk
¼ sdm gula (boleh di skip)

Baca Juga: LIST 20 Ucapan Idul Adha 2022 Terbaru, Jadikan Story WhatsApp Lebih Keren

Bahan Sambal Kecap

4 siung bawang merah, iris tipis
Cabe rawit sesuai selera, iris kecil
Kecap manis
Cuka (bisa di skip)
Sedikit garam

Cara membuat :

Tumbuk daging kambing dengan tumbukan, sampai daging pipih, jangan terlalu keras, secukupnya saja.
Campur semua bahan marinasi, kemudian balurkan ke semua bagian kambing hingga merata, diamkan selama 3-4 jam hingga bumbu meresap sempurna.
Sediakan baking tray, alaskan dengan baking paper atau aluminium foil, kemudian susun kambing.
Panggang daging pada suhu 160°C selama 20-30 menit hingga daging matang kecoklatan (oven bisa diganti dengan teflon kemudian dipanggang sampai matang kecoklatan).
Sajikan kambing bakar dengan sambal kecap.

Baca Juga: FREE Download 13 Link Twibbon Ucapan Idul Adha 2022 Paling Populer, Gratis Tanpa Berbayar

2. Tongseng Daging Kambing

Tongseng daging kambing/Instagram @luis_widarto Instagram @luis_widarto

Instagram @luis_widarto

Bahan :
- 500 gr daging kambing campur, potong sesuai selera
- 5 lembar kubis, rajang kasar - 2 buah tomat merah, masing2 belah jadi 4
- 1 batang daun bawang, rajang
- 1 liter air untuk merebus daging

Bahan lainnya :
- 100 ml santan kental
- 2 sdm kecap manis
- 3 lembar daun jeruk - 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 cm jahe, memarkan - 2 cm kayu manis
- 2 buah kapulaga
- 1 buah pekak (bunga lawang)
- 2 butir cengkeh - 1 sdm gula jawa
- garam secukupnya

Baca Juga: 15 LINK Download Twibbon Ucapan Idul Adha 2022 'Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H'

Bumbu dihaluskan :
- 4 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 2 buah cabai merah keriting
- 1 sdt merica butiran
- 3 butir kemiri disangrai
- 1 sdt ketumbar butiran, sangrai
- sejimpit jinten
- 1/4 buah pala
- 1 cm kunyit - 3 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat :
- Panaskan minyak masukkan bumbu halus, tambahkan bahan lainnya kecuali santan, kecap manis, gula dan garam.
- Tumis bumbu sampai harum dan tanak, masukkan potongan daging kambing, aduk sebentar sampai daging berubah warna.
- Masukkan air, kemudian rebus daging sampai empuk.
- Terakhir tambahkan santan, kecap manis, potongan kubis, tomat, gula dan garam.
- Sesekali diaduk, tunggu sampai mendidih, cicipi rasa, angkat.
- Sajikan tongseng dengan sambal, potongan jeruk nipis dan taburan bawang merah goreng.

Baca Juga: UPDATE! 15 Ucapan Idul Adha 2022 Paling Romantis dan Bikin Baper, Cocok Diberikan pada Orang Terkasih

3. Kambing Rempah

Kambing rempah/Instagram @rosemary_kitchen_id Instagram @rosemary_kitchen_id

Instagram @rosemary_kitchen_id

Bahan
500gr daging kambing
(bisa ganti daging sapi)

Bahan rendam daging
½ buah nanas cincang
3 sdm garam kasar
2 ruas jahe iris tipis
3 jeruk nipis

Bahan untuk presto/rebus daging
1 ruas jahe iris
1 serai
½ bawang bombai
2 daun jeruk
½ sdt garam
Air sesuaikan

Bahan Iris
1 bawang bombai
5 cabe merah

Baca Juga: CEK DI SINI: 19 LINK Twibbon Ucapan Idul Adha 2022 Terpopuler, Pilih, Unggah, dan Bagikan Segera!

Bumbu
1 sdt garam masala
1 sdm kecap manis
½ sdt bubuk cabai
1 sdt gula
1 sdt bubuk kaldu jamur

Bahan Garam Masala
1½ sdt bubuk ketumbar
1½ sdt bubuk kapulaga
1½ sdt bubuk lada hitam
1 sdt bubuk kayumanis
½ sdt bubuk cengkeh
½ sdt bubuk pala
Campur aduk rata

Cara Membuat
- daging kambing dari beli jangan bilas dulu tapi potong sesuai selera dan langsung beri bahan rendam biarkan selama 1½ jam supya daging empuk dan tidak bau
- siapkan air rebusan dan rebus daging kambing sebentar untuk bilas buang kotoran, kemudian angkat tiriskan
- siapkan presto dan masukkan bahan rebus beserta daging kambing, presto kurang lebih 30menit
- bila tidak dengan presto, rebus daging beserta bahan rebus selama kurang lebih 2jam atau sampai daging empuk
- tumis bahan iris dan masukkan daging kambing yang sudah empuk
- beri bumbu dan tambah air kaldu secukupnya, koreksi rasa
- sajikan hangat

Berikut tadi ide olahan daging kambing saat Hari Raya Idul Adha 2022, selain sate dan kambing.***

 

Editor: Suhargo

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler