Mengenal Sprei Microtex dan Keunggulannya

- 25 September 2022, 15:51 WIB
Ilustrasi: Sprei Microtex.
Ilustrasi: Sprei Microtex. /PIxabay

Portalbangkabelitung.com- Kenyamanan beristirahat dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya adalah sprei yang Anda gunakan. Anda pasti menemui berbagai jenis bahan sprei, salah satunya adalah microtex. Namun, jenis bahan ini mungkin masih terdengar asing untuk beberapa orang dibandingkan dengan bahan katun. Pilihan sprei microtex bisa Anda lihat pada link DISINI : https://www.blibli.com/jual/sprei-microtex untuk mendapatkan sedikit gambaran tentang sprei satu ini.

Apa Itu Microtex?

Microtex merupakan serat tekstil hasil dari pengembangan terkini teknologi microfiber. Bahan ini terbuat dari material polyester jenis terbaru yang menggunakan serat kain dengan tingkat kehalusan dan kelembutan yang tinggi. Microtex sendiri adalah jenis bahan yang tidak memiliki kandungan benang pendek. Namun, hal ini tidak dilakukan tanpa tujuan, lho!

Ternyata, tidak adanya benang pendek pada bahan microtex memiliki kaitan dengan peningkatan sirkulasi udara, sehingga bahan akan menjadi lebih adem ketika dipakai. Selain itu, bahan microtex juga tidak menyisakan kotoran ketika dicuci bagian permukaannya, sehingga kemampuan penyaringan kelembapan pada bagian dalamnya dengan lebih cepat.

Bisa dibilang microtex merupakan bahan yang memiliki kerapatan tinggi dan serat yang sangat lembut. Inilah yang membuat microtex masuk dalam bahan tekstil yang tahan lama, kuat, sangat lembut, dan pastinya tidak mudah luntur. Tak heran apabila bahan ini cukup sering dipakai untuk membuat bedcover dan sprei.

Keunggulan Sprei dengan bahan Microtex
Tak jauh berbeda dengan bahan sprei yang memiliki kualitas tinggi lainnya, microtex juga menawarkan banyak keunggulan yang pastinya membuat istirahat Anda semakin nyaman, yaitu:

1. Bahan yang Tidak Gampang Kusut

Ciri khas bahan microtex yang sekaligus menjadi keunggulan bahan satu ini adalah karakter kain yang dimilikinya tidak mudah berkerut atau kusut. Dengan demikian, tampilan sprei yang terbuat dari bahan ini akan selalu rapi meski Anda memakainya dalam waktu lama dan tidak menyetrikanya setelah dicuci.

2. Tekstur Kain Lembut

Tidak adanya kandungan benang pendek membuat bahan microtex juga menawarkan tekstur yang sangat lembut. Tak hanya baik untuk meningkatkan sirkulasi udara, bahan ini juga lebih cepat menyaring kelembapan. Kelembutan yang ditawarkan membuat bahan ini sulit digantikan oleh serat tekstil lain. Pastinya, istirahat akan semakin nyenyak.

Halaman:

Editor: Suhargo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x