Giselle Aespa Minta Maaf Setelah Lakukan Lipsync dengan Kata Rasis: Aku Akan Terus Belajar...

25 Oktober 2021, 14:38 WIB
Giselle Aespa Minta Maaf Setelah Lakukan Lipsync dengan Kata Rasis /

Portalbangkabelitung.com-Gara-gara Giselle aespa mengucapkan kata rasis pada video dibelakang layar saat pembutan MV berjudul Savage.

Terlihat jelas pada video tersebut Giselle aespa mengungkapkan kata sensitif N-word pada lagu milik Travis Scott yang berjudul love Galore SZA.

Akibat kata yang diunggah beberapa hari lalu lewat kanal YouTube mereka @aespa, sontak membuat penonton berkomentar dengan kalimat protes.

Baca Juga: Kabar Gembira! Biaya Transfer Antarbank dari Rp6.500 Ribu jadi Rp2.500 Ribu, Bank Apa Saja? Ini Informasinya

Tepat hari ini Senin, 25 Oktober 2021, akhirnya Giselle aespa meminta maaf sehubungan dengan video yang beberapa hari yang lalu.

Ungkapan minta maaf dirinya ia unggah melalui media sosial Twitter milik aespa @aespa-official, dengan kalimat yang menggunakan bahasa inggris.

“Halo, ini Giselle. Aku ingin meminta maaf karena mengucapkan kata yang salah dari lirik lagu yang diputar di tempat lokasi (syuting videro musik Savage).” Tulis Giselle.

Baca Juga: Lisa Blackpink Dan BTS Ungguli Adele Sampai Aespa di Tangga Lagu Baru Milik Billboard

Giselle aespa menuliskan bawa dirinya terbawa suasana saat mendengar lagu kesukaannya diputar saat itu.

Ia juga menjelaskan, jika dirinya tidak bermaksud melakukan hal tersebut dengan niat tertentu.

“Aku tidak berniat melakukan dengan tujuan apapun dan terbawa suasana ketika salah satu lagu artis favoritku diputar,” sambungnya.

Baca Juga: Genap Dua Minggu, Girl Grup Aespa Raih Double Crown Pertama di Music Core Untuk Singel Savage

Pada akhir tulisannya di Twitter, ia meminta maaf dengan setulusnya akibat kata yang diduga sangat sensitf itu.

Ia menuturkan bahwa akan terus mempelajari serta memikirkan kembali setiap aksi sebelum ia melakukannya.

“Aku akan terus belajar dan lebih sadar akan tindakanku,” tuturnya sambil mengakhiri permohonan maafnya.

Baca Juga: Bikin Netflix Komentar, Sinetron Tanah Air Dituduh Tiru Serial Korea Selatan Squid Game

Setelah video Giselle aespa heboh, akhirnya para tim manajemen memeutuskan untuk  menghapus video tersebut dari kanal YouTube milik mereka.***

 

 

Editor: Dea Megaputri

Sumber: Twitter @aespa_official

Tags

Terkini

Terpopuler