ASTRO Konfirmasi Akan Rilis Full Album Ketiga Bertajuk Drive To Starry Road di Mei 2022

- 25 April 2022, 23:29 WIB
ASTRO Konfirmasi Akan Rilis Full Album Ketiga Bertajuk Drive To Starry Road di Mei 2022
ASTRO Konfirmasi Akan Rilis Full Album Ketiga Bertajuk Drive To Starry Road di Mei 2022 /Instagram ASTRO

Portalbangkabelitung.com-Boygrup naungan Fantagio Entertainment, ASTRO secara resmi umumkan akan segera rilis full album ketiga di Mei mendatang.

Informasi tersebut dibagikan oleh pihak agensi melalui Twitter resmi Fantagio Entertainment @fantagiomusic_ tepat di hari Senin 25 April 2022.

Pada kabar tersebut agensi memberitahu kepada penggemar jadwal tanggal comeback beserta judul album baru ASTRO tersebut.

Baca Juga: Hwang Jae Gyun Tunangan Jiyeon Tara, Bagikan Foto Kets Kembar di Instagram, Bikin Fans Gemes

Album comeback mereka berjudul Drive to the Starry Road yang dipastikan rilis pada tanggal 16 Mei 2022 pukul 6.00 sore KST mendatang.

Drive to the Starry Road merupakan album full ketiga ASTRO.

Astro merupakan boygrup Korea Selatan yang dibentuk oleh Fantagio yang memulai debutnya pada tahun 2016.

Baca Juga: TWICE Segera Rilis Album Jepang Keempat Celebrate di Musim Panas Ini

Grup ini terdiri dari enam anggota yaitu MJ, Jinjin, Cha Eun-woo, Moon Bin, Rocky dan Yoon San-ha.

ASTRO memulai debutnya dengan single Hide & Seek dari debut album EP Spring Up mereka yang rilis pada 23 Februari 2016.

Seminggu setelah dirilis, Spring Up berhasil di posisi enam di Billboard World Albums Chart di Amerika Serikat, dan posisi empat di Gaon Music Chart.

Baca Juga: D.O EXO Dinyatakan positif COVID-19 Semua Jadwal Terpaksa Dihentikan

Pada momen itu pula ASTRO kemudian dinobatkan oleh Billboard sebagai salah satu grup Kpop baru terbaik di tahun 2016.

Dilanjut pada tanggal 25 Februari 2016, boygrup ASTRO  merilis video musik berjudul Cat's Eye, yang berisi klip dari serial web mereka To Be Continued.

Pada tanggal 6 Maret 2016 , menjadikan grup pertama Korea yang di undang ke LeTV Entertainment Awards di Cina.

Baca Juga: Choi Jung Hoon Jannabi Umumkan Segera Comeback di Bulan Mei 2022 dengan Tulisan Tangan di Atas Kertas Hijau

Tanggal 1 Juli 2016, ASTRO kembali merilis mini album kedua yang berjudul Summer Vibes.

Album mini kedua tersebut ini menduduki posisi enam Billboard World Albums Chart dan nomor 21 di Billboard World Digital Songs Chart.

 

Sungguh pencapaian yang luar biasa atas prestasi yang telah dimilki oleh ASTRO.

Baca Juga: SM Entertainmet Siap Guncang Jepang dengan Adakan Konser SMTOWN LIVE SMCU EXPRESS TOKYO

Semoga album comebacknya nanti akan banyak raih penghargaan di dunia musik seperti album mereka sebelumnya.***

 

Editor: Dea Megaputri

Sumber: Twitter Fantagio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x