Boygrup Baru TNX Ikut Dance Challenge TikTok That That Bersama CEO Agensi PNATION PSY

- 15 Mei 2022, 21:17 WIB
Boygrup Baru TNX  Ikut Dance Challenge TikTok That That Bersama  CEO Agensi PNATION PSY
Boygrup Baru TNX Ikut Dance Challenge TikTok That That Bersama CEO Agensi PNATION PSY /Febriandy Portalbangkabelitung/TikTok TNX

Portalbangkabelitung.com-Boygrup baru PNATION TNX ikut dance challenge TikTok That That dengan CEO perusahaan mereka PSY.

Untuk merayakan hari guru di Korea Selatan, boygrup TNX merayakan dengan mengikuti dance challenge di TikTok dengan lagu milik CEO agensi PNATION PSY.

Lewat akun TikTok resmi milik TNX @officialtnx, video dance challenge tersebut mereka unggah.

Baca Juga: Kim Su Mi dan Gaeko Dynamic Duo Rayakan Anniversary Perinkahan ke-11, Fans Ucapkan Selamat!

Minggu, 15 Mei 2022, secara resmi boygrup TNX merilis video TikTok dari keenam anggota yang bergabung dengan PSY untuk tantangan dance That That.

Dalam video tersebut, PSY dan TNX menampilkan koreografi dengan sempurna bersama-sama sambil menambahkan ekspresi lucu.

Pada video dance challenge tersebut terlihat PSY dan TNX saat menari dibeberapa ruangan agensi PNATION seperti di ruang latihan, di tangga, bahkan di lift perusahaan.

Baca Juga: Jennie BLACKPINK, Bona WJSN , dan Hwasa MAMAMOO Rajai Brand Reputation Anggota Girlgrup Mei 2022

Hingga saat ini video TikTok milik TNX dan PSY tersebut telah disukai sebanyak 36 ribu dari penontonnya.

Sementara itu, TNX merupakan boygrup baru yang dibentuk oleh agensi PNATION.

Dijadwalkan TNX debut pada 17 Mei 2022 mendatang dengan album debut berjudul WAY UP.

Baca Juga: Gong Hyo Jin dan Jung Ryeo Won Tak Hadiri Pernikahan Son Dam Bi, Benarkah Pertemanan Berakhir?

Sedangkan PNATION adalah agensi manajemen dan label rekaman Korea Selatan yang didirikan pada 2019 oleh PSY.

PNATION saat ini merupakan rumah bagi artis PSY Jessi, HyunA, Dawn, Crush dan Heize.

Pada tahun 2019 lalu label didistribusikan oleh Dreamus Company.

Baca Juga: GOT7 Tampilkan Konsep Foto dengan Judul Under Construction untuk Album Comeback Mendatang

Kemudian SK Telom juga menginvestasikan 5 miliar Won dan memegang 10 persen saham di perusahaan.***

Editor: Dea Megaputri

Sumber: TikTok TNX @officialtnx


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x