Geger, Usaha Viral Dengan Omset Mencapai 17,5 Juta/hari, Pembeli Tahan Nunggu Sampai 2 Jam Dengan Nomor Antria

13 Maret 2022, 16:15 WIB
Bisnis Viral omset hingga 17.5 juta per hari /Seldi Herdiansyah/YouTube Kawan Dapur

Portalbangkabelitung.com- Geger, Usaha Viral Dengan Omset Mencapai 17,5 Juta/hari, Pembeli Tahan Nunggu Sampai 2 Jam Dengan Nomor Antrian

Semangat usaha dan berwirausaha kini sudah semakin menjamur.

Bukan hanya orang dewasa, kini para pelajar sekolah SMA dan mahasiswa mulai menekuni dunia bisnis.

Semakin menjamurnya usaha di Indonesia, menuntut para pemula untuk dapat lebih kreatif dan inovatif dalam berkreasi di dalam usaha bisnis.

Baca Juga: Update! Serangan Dahsyat Tu-22 Rusia Mengamuk Di Wilayah Mykolaiv Ukraina

Salah satu pengusaha muda yang terbilang sukses adalah Rago yang memiliki usaha jajanan Pancake Japanese di daerah Pasar Lama Tangerang.

Pancake Japanese adalah produk andalan usaha Rago yang berada di Pasar Lama Tangerang ini.

Mengutip dari postingan video pada akun YouTube Kawan Dapur, Rago dapat menghasilkan omset hingga 17,5 juta per harinya.

Baca Juga: Bukan Gadis Biasa! Kenal Lebih Dekat Dengan Kim Min Ha, Lawan Main Lee Min Ho pada Drama Korea Pachinko 2022

Dalam pembuatannya, Pancake Japanese ini diproduksi dengan bahan baku yaitu tepung dan aneka bahan penting lainnya.

Pancake Japanese usaha Rago ini menyajikan varian rasa 4 jenis yaitu Brulee, Tiramisu, Cheese dan Choco.

Pancake Japanese ini identik dengan ciri khas warna kuning keemasan pada pinggiran nya yang sedikit gosong dengan tekstur dari Pancake Japanese ini sangat lembut seperti kue spons cake.

Baca Juga: Cek Segera, Preview Episode 0 Pachinko, Drama Korea Terbaru Maret 2022

Adonan Pancake Japanese sendiri terdiri dari kuning telur, perasa makanan, gula, tepung terigu, susu cair dan putih telur yang dimix dengan gula.

Adonan tersebut diaduk hingga tercampur merata untuk kemudian dimasukkan pada cetakan dan dipanggang diatas hot plate.

Metode pemanggangannya yaitu 5 menit dibalik, 5 menit diangkat.

Baca Juga: Drama Terbaru Lee Min Ho, Go International Lewat Pachinko, Cek Segera!

Untuk pemberian rasa, cream rasa tersebut dioleskan diatas kue Pancake Japanese lalu sajian pun siap untuk dinikmati.

Rago juga menuturkan kisah perjuangan bisnis Pancake Japanese yang ditekuninya tersebut.

Baginya saat pandemi covid-19 datang, justru dagangan Pancake Japanese nya semakin laris dikarenakan viral sehingga banyak customer dari berbagai daerah berdatangan untuk membeli dagangannya tersebut.

Baca Juga: 9 Fakta Tentang RORONOA ZORO ONE PIECE, Penggemar Anime One Piece Wajib Tahu Ternyata Bajak Laut Sungguhan!

Rago menuturkan bahwa usaha yang ditekuninya tersebut ada pasang surutnya, bahkan ia mengaku pernah laku hanya sekitar 3 porsi dalam sehari.

Namun berkat kegigihannya, kini untuk cabang Pancake Japanese di wilayah tersebut dapat menghasilkan sekitar 400 – 700 porsi per hari.

Diketahui untuk satu porsinya Pancake Japanese dihargai sekitar Rp 25.000 yang terdiri dari 2 pcs Pancake Japanese.

Baca Juga: 14 Aplikasi yang Menayangkan UPDATE Film dan Drama Korea, China hingga Hollywood Bisa Nonton Lewat HP

Selain itu, Rago pun membagikan tips berbisnis yang mana menurutnya dalam berbisnis diperlukan ketekunan, berpikiran positif, konsisten, pantang menyerah dan pastinya jangan lupa untuk berdoa.

Nah, begitulah tadi informasi inspirasi terkait tips sukses pengusaha muda Rago yang memproduksi produk Pancake Japanese yang viral.

Jangan lupa juga untuk update artikel-artikel menarik lainnya hanya di Portalbangkabelitung.com.

Baca Juga: 4 Judul Film Marvel yang Harus Ditonton Sebelum Nonton Doctor Strange in The Multiverse of Madness

Serta nantikan terus beragam fakta menarik dan informasi terpercaya hanya di Portalbangkabelitung.com.***

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: YouTube Kawan Dapur

Tags

Terkini

Terpopuler