Babel Peringkat 10 Besar Duta Bahasa Nasional 2020

- 24 Oktober 2020, 20:48 WIB
Dubas Babel 2020 peringkat 10 besar.
Dubas Babel 2020 peringkat 10 besar. /Instagram/ @dutabahasa.nasional

Portalbangkabelitung.com - Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berhasil meraih peringkat 10 besar nasional ajang tahunan Pemilihan Duta Bahasa Nasional 2020 yang dihelat di Jakarta.

Kepastian itu diraih, setelah perwakilan Bangka Belitung, Rianto dan Annisa Nastiti (Caca), berhasil masuk babak final dan meraih juara harapan II dari 29 perwakilan lainnya dari seluruh Indonesia, seperti diumumkan pada malam penganugerahan, Jumat 23 Oktober 2020 secara daring via Instagram.

Rianto dan Caca pada Sabtu pagi, 24 Oktober 2020, mengatakan bahwa pencapaian saat ini merupakan sesuatu yang sangat istimewa bagi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Baca Juga: Salah Satu Novel Fiksi Berlatar Belakang Pandemi Terbaik, A Journal of the Plague Year

"Alhamdulillah, istilahnya 'Pecah Telor' karena seperti yang kita tahu bahwa Dubas Babel memang belum pernah dapat tempat di nasional. Dan pada kesempatan ini, Alhamdulillah bawa nama Babel masuk 10 besar," jelas Caca dan Rianto saat diwawancarai pihak Portalbangkabelitung.com via Whatsapp.

Menurut Rianto, prestasi yang telah diraih oleh para finalis tentunya berkat usaha dan kerja keras semua pihak yang terlibat.

"Terima kasih banyak untuk semue pihak yang terlibat, baik itu Kantor Bahasa Kep. Babel, orang tua kami di rumah, serta rekan-rekan Ikadubas Babel tentunya," tambahnya.

Baca Juga: Yuk Simak Review Buku Going Offline Karya Desi Anwar

"Setelah ini kami punya tanggung jawab yang besar, untuk kegiatan Ikadubas Babel satu tahun ke depan dan persiapan pemilihan lagi untuk tahun depan. Mudah-mudahan dengan adanya amanah baru ini bisa semakin meningkatkan semangat kita semua untuk membuat Ikadubas Babel lebih berjaya agik," tutup mereka.

Halaman:

Editor: Ryannico


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x