Update! Rusia Kerahkan Jet Tempur Su-35 Untuk Memburu Drone dan Pesawat Ukraina

- 10 Maret 2022, 19:03 WIB
Rusia Kerahkan Jet Su-35 Serang ukraina
Rusia Kerahkan Jet Su-35 Serang ukraina /Seldi Herdiansyah/YouTube Nyaris Terkenal

Portalbangkabelitung.com- Update! Rusia Kerahkan Jet Tempur Su-35 Untuk Memburu Drone dan Pesawat Ukraina

Kisruh Ukraina-Rusia yang terjadi pada awal tahun 2022 ini sangat banyak menerima sorotan dunia.

Bagaimana tidak, bukan hanya kisruh antar dua negara saja yang terjadi.

Tetapi negara-negara tetangga di Eropa dan NATO pun ikut memperhatikan kisruh ini.

Baca Juga: Suzy Diinfokan Akan Jadi Tokoh Utama di Drama Adaptasi Webtoon Lee Doona

Melansir dari postingan terbaru pada Official Akun Youtube Nyaris Terkenal, kini diketahui bahwa Rusia mengerahkan jet tempur Su-35 untuk memburu drone dan pesawat Ukraina.

Seperti diketahui bersama bahwa Invasi Rusia ke Ukraina memasuki minggu kedua.

Setelah menggempur melalui jalur daratan, tentara Rusia kini mulai menyerang Ukraina melalui jalur udara.

Jet-jet tempur Rusia pun dikerahkan untuk menguasai Ukraina.

Jet tempur andalan Rusia yaitu Sukhoi Su-35 resmi terjun ke medan laga invasi Rusia terhadap Ukraina.

Baca Juga: 25 Drama China yang Masih Hits dan Populer hingga 2022 Genre Romance, Thriller, Komedi dan Fantasi !

Sukhoi Su-35 dikabarkan mengintai beberapa pesawat tempur dan drone Ukraina.

Dalam video yang dirilis di kanal YouTube resmi kementerian Pertahanan Rusia terungkap alutsista kelas atas Rusia Sukhoi Su-35 sudah terjun ke medan peperangan.

Sukhoi Su-35 Angkatan Udara Rusia telah melakukan tugas untuk menyerang sektor vital pertahanan Negera Ukraina serta melakukan pencegatan terhadap pesawat maupun drone Ukraina.

Baca Juga: 10 Film Korea Terhits dan Terpopuler Sepanjang Masa yang Bikin Berurai Air Mata dan Menyayat Hati!

Sukhoi Su-35 yang dikirim diklaim telah menyerang infrastruktur-infrastruktur militer Ukraina dengan senjata presisi tinggi.

Pilot pesawat tempur melawan pengintaian udara serangan oleh pesawat-pesawat udara tak berawak angkatan bersenjata Ukraina.

Sepasang jet Su-35 sebelumnya terlihat berangkat untuk patroli udara tempur.
Salah satunya dilengkapi dengan dua rudal Ka-31V serta rudal udara R-77 dan R-73.

Baca Juga: Suho EXO Akan Segera Rilis Album Solo Bulan April 2022, Bikin Fans Bahagia!

Sebagai informasi, rudal Ka-31V adalah rudal antiradiasi supersonik jarak menengah yang menggunakan screen jet dengan booster bullin untuk mencapai kecepatan supersonik tinggi.

Senjata ini dirancang untuk menghancurkan radar sistem pertahanan udara jarak menengah dan jauh serta untuk menghabisi radar kontrol operasi udara maupun radar peringatan dini.

Meski belum jelas hasilnya, apakah akan mengubah jalannya perang atau tidak, kehadiran Sukhoi Su-35 di medan perang beserta senjata canggih dan presisinya menunjukkan keseriusan negara tersebut untuk menghancurkan semua pertahanan udara berbasis darat Ukraina.

Baca Juga: Biografi dan Profil Han So Hee, Pasangan Park Hyun Sik di Soundtrack #1 Drakor Terbaru Tayang 23 Maret 2022

Nah, itulah tadi informasi terkait Rusia mengerahkan jet tempur Su-35 untuk memburu drone dan pesawat Ukraina.

Jangan lupa juga untuk update artikel-artikel menarik lainnya hanya di Portalbangkabelitung.com.

Serta nantikan terus beragam fakta menarik dan informasi terpercaya hanya di Portalbangkabelitung.com.***

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: YouTube Nyaris Terkenal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah