Baru Dikenalkan, Harga Redmi Note 11 Pro Dibanderol Hanya Rp3,6 Jutaan, Spesifikasi Gahar Harga Terjangkau

- 30 Oktober 2021, 06:08 WIB
Baru Dikenalkan, Harga Redmi Note 11 Pro Dibanderol Hanya Rp3,6 Jutaan, Spesifikasi Gahar Harga Terjangkau/Instagram.com @cicciotech
Baru Dikenalkan, Harga Redmi Note 11 Pro Dibanderol Hanya Rp3,6 Jutaan, Spesifikasi Gahar Harga Terjangkau/Instagram.com @cicciotech /

Portalbangkabelitung.com- Redmi Note 11 Pro resmi diumumkan pada 28 Oktober 2021 di negeri asalnya China. Belum resmi dirilis, namun smartphone ini sudah menarik perhatian dunia.

Pasalnya, seperti dilansir dari GSM Arena, harga Redmi Note 11 Pro diperkirakan dibanderol mulai harga 220 Euro atau setara Rp3,6 jutaan dengan membawa spesifikasi yang gahar, kamera 108 MP dan chipset MediaTek Dimensity 920 5G.

Dimensity 920 memiliki konfigurasi prosesor (CPU) delapan inti (octa core), terdiri dari empat inti Cortex-A78 berkecepatan 2,5 GHz dan empat inti Cortex-A55 berkecepatan 2.0 GHz.

Baca Juga: Rilis November, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harga Redmi Note 11 Pro, Bawa Kamera 108 MP dan Dimensity 920 5G

Kamera utama pun dilengkapi dengan 3 kamera terletak di belakang, dimana 108 MP, 8 MP (ultrawide), dan 2 MP (telephoto macro), mengabadikan gambar pun menjadi pengalaman yang menakjubkan.

Tak hanya itu, bagi Anda yang suka sekali selfie, kamera depan Redmi Note 11 Pro bawa kamera 16 MP. 

Lebih lengkapnya, berikut Portalbangkabelitung.com lansir dari GSM Arena, Bocoran Harga dan Spesifikasi Redmi 11 Note Pro, Rilis November mendatang.

Kamera Utama
Dilengkapi 3 kamera di belakang:
108 MP, 8 MP (ultrawide), dan 2 MP (telephoto macro)
Fitur : LED flash, HDR, panorama
Video : 4K@30fps, 1080p@30/60fps

Baca Juga: Alasan Mark Zuckerberg Ganti Facebook Menjadi Meta, Kritikus Sebut Karena Kontroversi, Benarkah?

Kamera Depan
Kamera tunggal : 16 MP
Video : 1080p@30fps

Ukuran dan Berat
Dimensi : 8.3 mm thickness
Berat : 207 gram

Tampilan Layar
Tipe : AMOLED, 120Hz, HDR10
Ukuran : 6.67 inci 107.4 cm2
Resolusi : 1080 x 2400 pixels, rasio 20:9 ratio (kerapatan piksel~395 ppi)
Perlindungan: Corning Gorilla Glass 5

Platform
OS : Android 11, MIUI 12.5
Chipset : MediaTek Dimensity 920 5G (6 nm)
CPU : Octa-core (2x2.5 GHz Cortex-A78 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU : Mali-G68 MC4

Baca Juga: Rilis 3 November 2021, Realme GT Neo 2 Hadir dengan Snapdragon 870 5G, Ini Harga dan Spesifikasi Lengkapnya

Memori internal: 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM

Baterai: Li-Po 5160 mAh, non-removable
Pengisian daya : Fast charging 67W, 100% dalam 43 menit

Warna yang tersedia 4 warna: Mysterious Black, Forest Green, Timeless Purple, Milky Way Blue

Redmi 11 Note Pro ini dibanderol mulai harga sekitar 220 Euro atau setara dengan Rp 3,6 jutaan.

Jadi, sudah menentukan mau pilih Redmi Note 11 Pro warna apa?***

Editor: Suhargo

Sumber: GSM Arena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah