Sukses Gelar Ocean Care 2022, Event Tahunan HIMAIKA Universitas Bangka Belitung Diharapkan Bisa Bermanfaat

- 24 November 2022, 11:10 WIB
Ocean Care 2022 oleh HIMIKA UBB.
Ocean Care 2022 oleh HIMIKA UBB. /

Portalbangkabelitung.com- Ocean Care 2022 yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan Universitas Bangka Belitung (UBB) sangat berkesan.

Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 18-20 November 2022 lalu yang dihadiri oleh banyak peserta dari berbagai universitas dan juga kalangan umum.

Ocean Care merupakan kegiatan tahunan yang dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan (HIMAIKA) yang sudah berjalan selama 3 tahun.

Baca Juga: JADWAL Piala Dunia Qatar 2022 Hari Ini 24 November 2022, Belgia VS Kanada Sebagai Pembuka

Ocen Care 2022 ini dilaksanakan tanggal 1-20 November 2022. Kegiatan kita lakukan kurang lebih 20 hari.

Sedangkan puncak kegiatan Ocean Care 2022 mulai dilaksanakan pada 18, 19, dan 20 November 2022.

Adapun rangkaian kegiatan dimulai dengan seminar hingga penurunan fishelter dan juga penanaman mangrove serta kegiatan menarik lainnya.

Seminar Nasional Ocean Care 2022 ini mengangkat tema "pengelolaan sumberdaya kelautan dan perikanan untuk mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) ke-14: menjaga ekosistem laut".

Baca Juga: Kabar Bahagia Gracia Indri Sambut Kelahiran Anak Pertamanya di Belanda

Seminar Nasional oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan (HIMAIKA) UBB ini menghadirkan narasumber dari Dirjen Pengelolaan Ruang Laut Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Halaman:

Editor: Suhargo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x