Gejala Penyakit Lupus yang Perlu Diwasdapai, Serta Kenali Tanda Khusus Sebagian Pengidapnya

- 9 Mei 2022, 18:21 WIB
Ilustrasi Penyakit Lupus. Gejala Penyakit Lupus yang Perlu Diwasdapai, Serta Kenali Tanda Khusus Sebagian Pengidapnya
Ilustrasi Penyakit Lupus. Gejala Penyakit Lupus yang Perlu Diwasdapai, Serta Kenali Tanda Khusus Sebagian Pengidapnya /Pixabay

Portalbangkabelitung.com- Ketahui gejala penyakit lupus yang perlu diwaspadai, serta tanda khusus pada pengidapnya.

Penyakit lupus merupakan penyakit autoimun yang menyerang sistem imun seseorang.

Lupus adalah penyakit yang terjadi ketika sistem kekebalan tubuh Anda menyerang jaringan dan organ Anda sendiri.

Baca Juga: HARI Lupus Sedunia 2022: Yuk Kenali Apa Itu Penyakit Lupus, Bisakah Disembuhkan? Simak Gejalanya

Peradangan yang disebabkan oleh lupus dapat mempengaruhi banyak sistem tubuh yang berbeda - termasuk persendian, kulit, ginjal, sel darah, otak, jantung, dan paru-paru.

Lupus bisa sulit didiagnosis karena tanda dan gejalanya sering mirip dengan penyakit lain.

Namun ada suatu tanda yang menandakan jika Anda mengidap penyakit ini.

Yuk simak gejala penyakit lupus yang perlu diwaspadai seperti dilansir Portalbangkabelitung.com dari Healthline.com.

Baca Juga: 5 LINK Twibbon Peringatan Hari Lupus Sedunia 2022, Peduli Lupus Sebagai Dukungan

Tanda paling khas dari lupus adalah ruam wajah yang menyerupai sayap kupu-kupu yang membentang di kedua pipi.

Ruam ini terjadi pada banyak kasus lupus, tetapi tidak semua.

Gejala Penyakit Lupus

Gejala lupus dapat bergantung pada bagian tubuh yang terkena. Peradangan yang terlihat pada lupus dapat mempengaruhi berbagai organ dan jaringan di tubuh Anda, termasuk sendi, kulit, jantung, darah, paru-paru, otak, juga ginjal.

Gejala dapat bervariasi, tergantung pada individu. Mereka mungkin menjadi permanen, menghilang tiba-tiba, juga kambuh sesekali. Tidak ada dua kasus lupus yang sama.

Baca Juga: LINK Nonton KKN di Desa Penari 2022, Kisah Nyata yang Viral dan Penuh Misteri

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) mengatakan bahwa gejala dan tanda yang paling umum meliputi:
- demam tinggi,
- kelelahan,
- pegal-pegal,
- nyeri sendi,
- ruam (termasuk ruam kupu-kupu di wajah),
- lesi kulit,
- sesak napas,
- Sindrom Sjögren (meliputi mata kering kronis dan mulut kering
perikarditis dan pleuritis, yang keduanya dapat menyebabkan nyeri dada, sakit kepala, kebingungan, juga hilang ingatan).

Baca Juga: RESMI! Link Nonton Streaming Film Moonfall 2022 Sub Indonesia, Kisah Menegangkan Bulan yang Jatuh ke Bumi

Peradangan akibat lupus juga dapat menyebabkan komplikasi yang melibatkan berbagai organ, seperti ginjal, darah, juga paru-paru.

Itulah tadi seputar tentang penyakit lupus, gejala, hingga tanda khusus penderita yang mengidap penyakit ini.***

Editor: Suhargo

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah