Surat Kiriman Youtuber Dian Widiyanarko Viral : Eiger Akhirnya Meminta Maaf Atas Kesalahannya

- 30 Januari 2021, 15:41 WIB
Unggahan Dian Widyanarko di media sosial
Unggahan Dian Widyanarko di media sosial /Dian Widyanarko/Denpasar Update

Diketahui surat keberatan dari Eiger tersebut diterima Dian Widiyanarko pada 23, Desember 2020 lalu, yang kemudian diunggahnya di akun sosial media pada Kamis sore, 28 Januari 2021.

Dian juga mengatakan dalam cuitan di akun Twitter miliknya, alasan mengapa baru sekarang ini ia unggah surat keberatan dari Eiger itu, dikarenakan ia pun baru menerima surat tersebut melalui pos el pribadinya kemarin, Kamis, 28 Januari 2021 pukul 14.03 WIB.

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini, Sabtu 30 Januari 2021, Malam Ini ada The Next Influencer Spekta Show

Surat keberatan Eiger itu diterimanya dikarenakan Dian Widiyanarko membuat sebuah video review produk kacamata dari Eiger di kanal YouTube miliknya pada 31 Agustus 2020.

Karena unggahan video tersebut, pihak Eiger menilai cara penyampaian Dian Widiyanarko kurang memuaskan.

Sebagaimana isi dalam surat dari Eiger itu disebutkan bahwa kualitas video review produk kurang bagus dari berbagai segi; adanya interupsi suara dari luar video, dan latar lokasi yang kurang layak.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Sabtu 30Januari 2021, Jangan Lupa Saksikan Samudra Cinta Yang Tayang Malam ini

Mengiringi unggahan foto tersebut di akun Twitter miliknya, Dian Widiyanarko menuliskan tanggapannya terhadap surat dari Eiger itu.

"Halo @eigeradventure. Jujur kaget saya dapat surat begini dari anda. Lebih kaget lagi baca poin keberatannya," kata Dian Widiyanarko.

Ia menambahkan dalam tulisannya, bahwa produk yang ia review itu bukanlah produk endorse.

Halaman:

Editor: Suhargo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah