Akibat Kebakaran di Pasar Kambing, Tanah Abang Alami Kerugian Rp1 Miliar

- 9 April 2021, 16:46 WIB
Kebakaran hebat landa pemukiman padat penduduk di dekat Pasar Kambing Tanah Abang, Jakarta Pusat. Tangkapan layar Instagram @bekasigue_.
Kebakaran hebat landa pemukiman padat penduduk di dekat Pasar Kambing Tanah Abang, Jakarta Pusat. Tangkapan layar Instagram @bekasigue_. /Instagram.com/ @bekasigue_

Portal Bangka Belitung- Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, bahwa kemarin, Kamis (8/4/2021) telah terjadi kebakaran dahsyat di Pasar Lontar atau yang lebih dikenal dengan Pasar Kambing, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Kebakaran yang terjadi pada pukul 16.50 WIB tersebut diduga akibat korsleting listrik di sebuah lapak perabotan dan telah melahap habis sekitar 174 lapak dagang.

Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, Mulat Wijayanto menginformasikan potensi kerugian akibat kebakaran tersebut mencapai Rp1 miliar.

Baca Juga: Terjadi Kebakaran di Kawasan Tanah Abang, Petugas Kerahkan 15 Unit Mobil Damkar

Dikutip dari PMJ News, “Tercatat sebanyak 174 lapak yang terbakar akibat peristiwa tersebut ya, kerugian kurang lebihnya sekitar Rp1 miliar,” jelas Mulat melalui tulisan tertulis, Jumat (9/4/2021).

Warga di sekitar lokasi turut membantu memadamkan api sebelum akhirnya petugas pemadam kebakaran datang.

Dalam hal ini, Mulat menuturkan puluhan unit mobil pemadam dan personel disiagakan untuk memadamkan api.

Baca Juga: Sidang Isbat Penentuan 1 Ramadhan Digelar 12 April 2021, Pemantauan Hilal Dilakukan di 86 Lokasi

“Dinas Gulkarmat sendiri sudah mengerahkan 17 unit pompa dari mobil pemadam kebakaran serta 85 personel untuk memadamkan api tersebut. Sekitar pukul 19.30 WIB api berhasil dipadamkan, ”sambungnya.

Dhany Sukma selaku Wali Kota Jakarta Pusat, melaporkan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Halaman:

Editor: Suhargo

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x