Pemerintah Cari Identitas Bjorka, Pakar Teknologi Informasi UGM Justru Sebut Tak Perlu

- 16 September 2022, 14:57 WIB
Ilustrasi perburuan Bjorka. Pemerintah Cari Identitas Bjorka, Pakar Teknologi Informasi UGM Justru Sebut Tak Perlu
Ilustrasi perburuan Bjorka. Pemerintah Cari Identitas Bjorka, Pakar Teknologi Informasi UGM Justru Sebut Tak Perlu /Instagram @antaranewscom/

Portalbangkabelitung.com- Aksi hacker Bjorka belakangan ini yang membobol sejumlah data penting mulai dicari identitasnya.

Bjorka viral dan trending di di media sosial dan menyedot perhatian publik.

Sosok siapa Bjorka mulai menjadi pertanyaan. Siapa Bjorka?

Hacker Bjorka viral usai mengklaim jika ia telah membobol data milik Presiden Jokowi, juga milik Badan Intelijen Negara (BIN).

Baca Juga: Prediksi Sosok Hacker Bjorka Temukan Titik Terang, Dari Nama Hingga Tempat Tinggal Terkuak?

Data pribadi milik Denny Siregar, Puan Maharani, Erick Tohir, dan Anies Baswedan turut kena imbas oleh aksi Bjorka ini.

Bjorka membocorkan sejumlah data pelanggan Tokopedia, IndiHome, data registrasi SIM Card , data kependudukan dari KPU yang semuanya berisi data pribadi dari nama lengkap hinggan nomor NIK.

Mahfud MD, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan menyampaikan jika identitas Bjorka mulai teridentifikasi oleh BIN dan Polri.

Baca Juga: Identitas Hacker Bjorka Sudah Diketahui, Benarkah? Puan Maharani Selesaikan Secara Menyeluruh

"Kita terus menyelidiki karena sampai sekarang ini memang gambaran pelakunya sudah teridentifikasi dengan baik oleh BIN dan Polri, tetapi belum bisa diumumkan," kata Mahfud MD dalam konferensi pers, Rabu, 14 September 2022.

Halaman:

Editor: Suhargo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x