Zenit St Petersburg Ditumbangkan oleh Juventus, Dejan Kulusevski Cetak Gol

21 Oktober 2021, 13:50 WIB
Juventus menekuk Zenit 1-0. /Twitter @juventusfcen

Portalbangkabelitung.com - Zenit St Petersburg ditumbangkan oleh Juventus di matchday ketiga Grup H Liga Champions 2021.

Laga yang berlangsung pada 21 Oktober 2021 dini hari WIB itu berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Juventus. Pertandingan berlangsung di St Petersburg Stadium

Meski tampil mendominasi, Juventus gagal membuka keunggulan atas Zenit sepanjang 45 menit babak pertama.

Baca Juga: Savefrom Facebook Lite, Cara Mudah Download Video Facebook Tanpa Apk, Lengkap dengan Link

Pasalnya, Pada menit ke-40, Chiesa sempat mencoba untuk memecah kebuntuan dengan tendangan dari luar kotak penalti. Namun, bola sepakannya melambung tinggi sekali.

Hingga tak ada gol tercipta di babak pertama ini. Zenit St Petersburg 0-0 Juventus.

Di babak kedua, Zenit St Petersburg berusaha bermain lebih agresif. Mereka tampak bersemangat untuk bisa mengalahkan Juventus.

Baca Juga: Kekalahan Manchester United Diremukkan Leicester, Netizen Ramai Lempar Tagar OleOut di Twitter

Pada menit ke-86, kebuntuan akhirnya terpecahkan. Adalah Kulusevski yang bisa mencetak gol di laga tersebut. Pemain asal Swedia itu menanduk bola hasil umpan De Sciglio.

Skor 1-0 untuk keunggulan Juventus bertahan hingga wasit menutup peluit panjang.

Dengan kemenangan ini, Juventus memuncaki klasemen sementara Grup H dengan koleksi sembilan poin dari tiga laga. 

Sementara Zenit St Petersburg berada di peringkat ketiga dengan raihan tiga angka.

Baca Juga: Momen Anthony Ginting Tampil Memukau di Thomas Cup 2020 dengan Pukulan Uniknya Bikin Takjub Penonton

Susunan Pemain:

Zenit Saint Petersburg (4-3-3): Stanislav Kritsyuk; Vyacheslav Karavaev (Aleksei Sutormin 61'), Dmitri Chistyakov (Danil Krugovoy 89'), Dejan Lovren, Yaroslav Rakitskiy; Wendel, Wilmar Barrios, Douglas Santos; Malcom (Daler Kuzyaev 69'), Artem Dzyuba (Sardar Azmoun 61'), Claudinho (Aleksandr Yerokhin 89').

Pelatih: Sergey Semak.

Juventus (4-3-3): Wojciech Szczesny; Mattia De Sciglio, Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt, Alex Sandro (Juan Cuadrado 58'); Manuel Locatelli (Arthur 58'), Rodrigo Bentancur (Aaron Ramsey 84'), Weston McKennie; Federico Chiesa, Alvaro Morata (Moise Kean 76'), Federico Bernadeschi (Dejan Kulusevski 58').

Pelatih: Massimiliano Allegri.***

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Topskor

Tags

Terkini

Terpopuler