Ole Gunnar Solskjaer Ragu Man Utd Bisa Salip Man City di Puncak Klasemen

- 8 Maret 2021, 09:24 WIB
Ole Gunnar Solkjaer
Ole Gunnar Solkjaer / Twitter / @ManUtd/

Portalbangkabelitung.com - Manchester United (Man Utd) meraih hasil positif kala berhadapan dengan Manchester City. saat bertandang ke Stadion Etihad, Minggu, 7 Maret 2021.

Man Utd menang atas Man City dengan skor 0-2. Dua gol dicetak masing-masing oleh Bruno Fernandes (2') dan Luke Shaw (50').

Kemenangan Man Utd ini sekaligus mengakhiri rekor tak pernah kalah Man City dalam 21 pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Baca Juga: Pincang di Lini Belakang, Juergen Klopp Cari Solusi Kala Melawan Fulham

Kemenangan atas Man City membuat perolehan poin Man Utd di klasemen sementara Liga Inggris bertambah.

Saat ini, Man Utd duduk di peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 54 poin.

Man Utd berselisih 11 poin dari Man City yang berada di puncak klasemen sementara.

Baca Juga: Hadapi Man City, Ole Gunnar Solskjaer Ungkap Strategi Fleksibel Man Utd

Namun, keraguan muncul dari Ole Gunnar Solskjaer, manajer Man Utd. Dia ragu anak asuhnya bisa merebut puncak klasemen Liga Inggris meski baru saja menang atas Man City.

"Kami hanya mencuri satu pertandingan, sedangkan Man City terlalu jauh bagi kami untuk berpikir bahwa kami bisa menyalip mereka," tuturnya usai laga dikutip Pikiran-rakyat.com (PR) dari Skysports.

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x