Selamatkan Gawang dari Serangan Salah, Pemain Wolves Rui Patricio Sampai Gegar Otak

- 16 Maret 2021, 21:48 WIB
Penjaga gawang Wolves, Rui Patricio, ketika menerima perawatan selama lebih kurang 15 menit di lapangan setelah mengalami cedera kepala dalam laga melawan Liverpool.
Penjaga gawang Wolves, Rui Patricio, ketika menerima perawatan selama lebih kurang 15 menit di lapangan setelah mengalami cedera kepala dalam laga melawan Liverpool. /Twitter @brfootball

"Tabrakan tersebut membuatnya mengalami gegar otak dan membuat semuanya khawatir. Namun, saat ini dia baik-baik saja. Dia akan melakukan pemulihan," ucap pelatih berusia 47 tahun itu.

Baca Juga: Chelsea Catat Clean Sheet, Thomas Tuchel Sebut Mencetak Gol Bukan Aspek Penting

Rui Patricio sempat pingsan dan ditarik keluar oleh staf medis pada pertandingan tersebut.

Atas insiden tersebut, John Ruddy kemudian menggantikan Rui Patricio yang tidak bisa melanjutkan pertandingan.

Pertandingan tersebut berakhir dengan kemenangan Liverpool 1-0 atas Wolves.

Baca Juga: Menang dengan Gol Bunuh Diri, Begini Kata Pemain Manchester United

Saat ini, Liverpool berada di posisi keenam papan klasemen sementara Liga Inggris dengan 46 poin.

Sementara itu, Wolves berada di posisi ke-13 dengan 35 poin.

Artikel ini telah terbit di media Pikiran-Rakyat.com dengan judul "Liverpool vs Wolves, Sempat Pingsan Usai Cedera di Bagian Kepala, Nuno Ungkap Kondisi Rui Patricio" yang tayang pada Selasa, 16 Maret 2021.*** (Pikiran-Rakyat/Christina Kasih Nugrahaeni)

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah