Ferdinand Sinaga Perkuat Persib Bandung Jadi Nilai Plus dan Motivasi

- 17 Maret 2021, 17:12 WIB
Terlihat Ferdinand Sinaga yang bergabung dalam sesi Latihan Persib di bawah komando Pelatih Robert Alberts.
Terlihat Ferdinand Sinaga yang bergabung dalam sesi Latihan Persib di bawah komando Pelatih Robert Alberts. /Dok. Persib Bandung/

Portalbangkabelitung.com - Sejumlah pemain beken terus berdatangan untuk memperkuat tim Persib Bandung.

Terkini, Ferdinand Sinaga resmi memperkuat barisan Persib Bandung dalam ajang pramusim Piala Menpora 2021.

Diketahui, Ferdinand pernah mengantarkan Persib Bandung menjuarai Liga 1 Indonesia tahun 2014 lalu.

Baca Juga: Kiper Persib Bandung Tak Kaget dengan Porsi Latihan yang Semakin Berat

Kehadiran Ferdinand Sinaga di skuat Persib Bandung menambah daftar pemain yang pernah membawa Persib juara pada tahun 2014.

Sebelumnya, ada nama Supardi Nasir, I Made Wirawan dan yang terakhir Achmad Jufriyanto.

Bagi I Made sendiri kedatangan pemain yang pernah membawa Persib juara Liga Indonesia akan menjadi nilai plus dan motivasi untuk memberikan prestasi baru bagi Persib Bandung di ajang Liga Indonesia.

Baca Juga: Persib Bandung Masih Butuh Uji Coba Jelang Piala Menpora

"Dengan hadirnya mereka kembali, mudah-mudahan bisa dapat lagi aura juara itu dan mereka pemain senior juga bisa membantu pemain muda lebih berkembang lagi," ujar Made, seusai latihan, Rabu, 17 Maret 2021.

Apalagi, kata dia, targetnya bersama Persib saat ini adalah membawa tim kebanggaan warga Jawa Barat menjuarai Liga 1 dua kali.

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Jurnal Arena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x