Tak Jelas Kapan Kompetisi Akan Digelar, Pemain Bola Dari Seluruh Klub Liga 1 Buat Surat Terbuka Untuk Jokowi

- 29 Juli 2021, 23:31 WIB
Tak Jelas Kapan Kompetisi Akan Digelar, Pemain Bola Dari Seluruh Klub Liga 1 Buat Surat Terbuka Untuk Jokowi
Tak Jelas Kapan Kompetisi Akan Digelar, Pemain Bola Dari Seluruh Klub Liga 1 Buat Surat Terbuka Untuk Jokowi /Instagram @liga1match

Portalbangkabelitung.com- Akibat tak ada kejelasan soal liga, Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) mengajukan surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Melalui surat terbuka dari APPI, mereka meminta Presiden Jokowi agar mengizinkan kompetisi sepak bola berjalan kembali.

Baca Juga: Manfaat Habbatussauda Untuk Tubuh, Obat Segala Obat

Hal itu juga dilihat dari selama 16 bulan terakhir, para pesepak bola Indonesia juga tidak memiliki penghasilan akibat pandemi Covid-19.

APPI mengeluarkan surat terbuka pada hari Rabu, 28 Juli 2021, melalui akun Instagram mereka @appi.official.

Menurut postingan di akun Instagram resmi APPI, surat terbuka itu dibuat berdasarkan kesepakatan para pesepak bola profesional Indonesia.

Baca Juga: Bareskrim Polri Berhasil Meringkus Pinjol Berkedok Koperasi Simpan Pinjam

Para pesepak bola yang hadir terdiri dari perwakilan seluruh klub yang berpartisipasi dalam Liga 1, Sedangkan pertemuan itu sendiri berlangsung pada 23 Juli 2021.

"Bermain sepak bola bukan hanya sekedar hobi yang dibayar, namun merupakan sebuah profesi yang memberikan kehidupan," kata isi surat tersebut.

Baca Juga: 4 Amalan Sunah yang Dikerjakan pada Malam Jumat, Salah Satu Keutamaannya Dapat Digunakan sebagai Penjamin

Halaman:

Editor: Ryannico

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x