Gerard Pique Akui Situasi Barcelona Kian Memburuk

- 5 November 2020, 09:10 WIB
Gerard Pique meyakini situasi di Barcelona kian memburuk
Gerard Pique meyakini situasi di Barcelona kian memburuk /Marca.com

Portalbangkabelitung.com - Gerard Pique mengaku FC Barcelona mengalami kemunduran dalam musim-musim terakhir dan dibutuhkan perubahan secara menyeluruh.

Blaugrana sukses menang 2-1 atas Dynamo Kiev dalam lanjutan Grup G Liga Champions yang dilangsungkan di Camp Nou, Kamis 05 November 2020 dini hari tadi.

Lionel Messi mencatatkan namanya di papan skor melalui eksekusi penalti dan diikuti Pique, sebelum Viktor Tsigankov memperpendek jarak.

Baca Juga: Barcelona Tidak Sanggup Jadi Juara Liga Champions

Meski saat ini Barca menguasai Grup G dengan raihan poin sempurna, sembilan, posisi di papan klasemen sementara Liga Spanyol kurang lah meyakinkan untuk jadi juara.

Bagaimana tidak, Barca berada di peringkat ke-12 dengan selisih sembilan poin dari penghuni posisi pertama Real Sociedad.

Dari sisi kepemimpinan pun Barcelona baru ditinggal Josep Maria Bartomeu atas hasil buruk kontra Real Madrid bulan lalu dan kegagalan musim lalu yang tidak mampu meraih satu pun trofi, termasuk dipermalukan Bayern Munich.

Baca Juga: Messi Sempat Dipersilakan Hengkang dari Barcelona

Bukan hanya itu, Barca pun terancam bangkrut karena besaran gaji yang harus dibayarkan kepada para pemain serta nilai hutang yang kian membesar, tanpa ada pemasukan signifikan karena pandemi Covid-19.

Halaman:

Editor: Abdul Fakih

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x