Ada Dua Cara Agar Lionel Messi Tetap di Barcelona

- 21 November 2020, 08:47 WIB
Lionel Messi sudah kandung kecewa
Lionel Messi sudah kandung kecewa /AFP

Portalbangkabelitung.com - Rivaldo kecewa dengan direksi Barcelona yang gagal merayu Lionel Messi untuk tetap berada di Camp Nou sampai pensiun.

Mega bintang asal Argentina itu bisa hengkang dengan gratis pada musim panas tahun depan setelah kontraknya kadaluarsa.

Pada musim panas kemarin ia membuat heboh dunia sepak bola setelah terang-terangan berkata ingin keluar dari Blaugrana dengan mengaktifkan klausul tertentu pada surat kontrak.

Baca Juga: Mengubah Messi Menjadi Michael Jordan-nya Barcelona

Baca Juga: Petinggi Man City Tidak Tutup Peluang Datangkan Messi

Baca Juga: Messi Kurang Dihargai, Ronald Koeman Berang

Namun petinggi-petinggi klub memaksa Messi untuk terus bermain di Camp Nou dan membantah adanya klausul tersebut.

Bagi Rivaldo ketidakmampuan para petinggi klub untuk membuat Lionel Messi bahagia menjadi pangkal permasalahan keinginan sang penyerang untuk hengkang.

Kini nasi telah menjadi bubur dan Barca membutuhkan pemotongan gaji besar-besaran agar terhindar dari kebangkrutan akibat pandemi Covid-19.

Halaman:

Editor: Abdul Fakih

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x