Sebelum ke Bali, Kamu Wajib ke 3 Pantai di Banyuwangi ini Dulu Bersama Orang Tersayang!

25 Februari 2021, 11:55 WIB
Pantai Teluk Hijau di Banyuwangi /Instagram/@adindakiran

Portalbangkabelitung.com - Sebelum kamu menyebrang ke Bali untuk liburan bersama orang terkasih, kamu wajib mampir dulu ke beberapa objek wisata pantai di Banyuwangi yang tidak kalah cantik dengan pantai di Bali.

Pantai-pantai Banyuwangi juga tentu memiliki pesonanya tersendiri.

Kebanyakan objek wisata pantai di Kota Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur ini masih terjaga keasriannya dan juga kebersihannya.

Baca Juga: Hubungan Dengan Facebook Mereda, Australia Perkenalkan Amandemen Kode Perundingan Media Berita

Untuk itu, ini sangat cocok sekali untuk dikunjungi bersama orang terkasih.

Berikut 3 objek wisata pantai di Banyuwangi yang wajib kamu kunjungi:

1. Pantai Teluk Hijau

Pantai Teluk Hijau ini sama seperti namanya, ia memiliki warna air laut yang unik yaitu warna hijau. Sehingga, kamu dan orang tersayang dapat menikmati keindahan yang tak biasa ini bersama-sama.

Warna hijau pada air laut di Pantai Teluk Hijau ini bukan semata-mata karena sudah takdirnya, hal ini disebabkan oleh Ganggang Hijau yang hidup di dalamnya.

Selain itu, kamu juga akan dimanjakan dengan pasir putih bersihnya yang terhampar luas ditepian pantai. Dan angin sepoi-sepoi yang terkadang membuat beberapa pepohonan sekitarnya seakan menyambut baik kedatanganmu.

Baca Juga: Pantai Pecaron Miliki Banyak Sisi Lain yang Tak Banyak Orang Tau

2. Pantai Pulau Merah

Pantai Pulau Merah cukup terkenal dengan ombaknya yang cocok untuk olahraga selancar. Hal inilah yang membuat pantai ini sudah cukup ramai dikunjungi.

Bagi kamu atau orang tersayangmu yang memiliki hobi berselancar, pantai ini benar-benar wajib untuk dikunjungi. Letaknya tidak terlalu jauh dari Kota Banyuwangi, hanya sekitar 80 KM.

3. Pantai Wedi Ireng

Baca Juga: Pantai Amed Tempat Cantik Untuk Melihat Kesempurnaan Matahari Terbenam

Pantai Wedi Ireng memiliki pemandangan bukitnya yang indah dan dilengkapi beberapa pepohonan yang mengelilingi pantai ini.

Pantai yang ternyata memiliki pasir berwarna hitam di bawah pasir putih yang menutupinya ini benar-benar unik dan tak terduga.

Sebagaimana artikel ini telah terbit di media ringtimesbanyuwangi.pikiran-rakyat.com dengan judul "3 Objek Wisata Pantai Banyuwangi, Nikmati Sunrise hingga Sunset"  tayang pada Minggu, 24 Januari 2021.***(Ringtimes Banyuwangi/Indah Permata Hati)

 

 
Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Ringtimesbanyuwangi.com

Tags

Terkini

Terpopuler