Rangkuman Prakarya Kelas 11 Bab 3 Materi Budidaya Pembenihan Ikan Konsumsi

18 Oktober 2023, 21:13 WIB
Rangkuman Prakarya Kelas 11 Bab 3 Materi Budidaya Pembenihan Ikan Konsumsi /Mantra Sukabumi/Agah Nasrullah /Tangkap Layar/YouTube/Hasil Daya

PORTAL BANGKA BELITUNG- Artikel ini menyediakan rangkuman mapel Prakarya kelas 11 Bab 3 budidaya pembenihan ikan konsumsi semester 1 Kurikulum Merdeka.

Rangkuman mapel Prakarya pada materi budidaya pembenihan ikan konsumsi sesuai Kurikulum Merdeka ini dapat dijadikan sebagai referensi belajar siswa siswi. 

Selain itu dapat membantu peserta didik kelas 11 agar lebih memahami yang telah diberikan sesuai Kurikulum Merdeka.

Baca Juga: Rangkuman Prakarya Kelas 11 Bab 2 Wirausaha Produk Rekayasa Sistem Teknik Sesuai Kurikulum Merdeka

Segera pelajari rangkuman mapel Prakarya kelas 11 yang dapat membantu peserta didik memudahkan memahami materi.

Simak terkait rangkuman mapel Prakarya pada materi tersebut sesuai Kurikulum Merdeka ini untuk membantu para siswa siswi memahami materi tersebut.

Berikut rangkuman mapel Prakarya kelas 11 Bab 3 budidaya pembenihan ikan konsumsi semester 1 sesuai Kurikulum Merdeka.

Baca Juga: Rangkuman Mapel Prakarya Kelas 11 Bab 1 Wirausaha Kerajinan dari Bahan Limbah Berbentuk Bangun Datar

Segmen usaha budidaya ikan berdasarkan proses produksinya, dibagi menjadi 3 (tiga) kelompok yaitu usaha pembenihan, pendederan, dan pembesaran ikan. Usaha pembenihan merupakan suatu tahapan kegiatan perikanan yang outputnya adalah benih ikan. 

Usaha pembesaran merupakan kegiatan perikanan yang outputnya adalah ikan berukuran konsumsi. Usaha pendederan merupakan kegiatan perikanan yang outputnya adalah benih ikan tetapi ukurannya lebih besar dari output pembenihan. 

Komoditas usaha yang dipilih dalam kegiatan budidaya ikan sangat bergantung pada permintaan pasar, teknis operasional, serta implementasinya. Permintaan ikan konsumsi khususnya ikan lele yang semakin meningkat menjadikan peluang usaha sangat terbuka bagi para pelaku usaha pembesaran.

Baca Juga: 5 Soal Essay Seni Budaya Kelas 12 Bab 3 Teknik Musik Kreasi Beserta Kunci Jawaban

Untuk satu siklus usaha pembenihan dengan jangka waktu antara 40-45 hari dapat menghasilkan benih ikan lele 30.000-50.000 ekor dengan berbagai macam ukuran. Berdasarkan ukurannya, dalam satu siklus tersebut sebagian besar ditawarkan/dijual dengan ukuran 5-6 cm.

Uang adalah faktor yang dibutuhkan untuk membiayai semua kebutuhan yang diperlukan selama proses produksi, seperti untuk pembelian bahan baku yang akan diolah, perawatan mesin produksi ataupun gaji para karyawan.

Ikan konsumsi adalah jenis-jenis ikan yang lazim dikonsumsi oleh manusia sebagai sumber pangan. Ikan konsumsi dapat diperoleh salah satunya dari proses budi daya. 

Baca Juga: Simak Rangkuman PKN Kelas 5 Semester 1 Bab 3 Kurikulum Merdeka Materi Kebebasan Berorganisasi

Contoh ikan konsumsi yang sering dibudidayakan antara lain: lele, gurami, nila, mas, bawal, patin, dan jenis lainnya. Ikan-ikan tersebut dapat dibedakan berdasarkan morfologinya. Pengenalan struktur ikan tidak terlepas dari morfologi ikan, yaitu bentuk tubuh ikan sebagai ciri-ciri yang mudah dilihat dan diingat. Morfologi ikan sangat berhubungan dengan habitat ikan tersebut.

Demikianlah rangkuman mapel Prakarya kelas 11 Bab 3 budidaya pembenihan ikan konsumsi semester 1 Kurikulum Merdeka.***

Editor: Dea Megaputri

Tags

Terkini

Terpopuler