Asal Mula Sejarah Penambangan Timah di Pulau Belitung, Dimulai Sejak Abad ke-18

- 13 Januari 2023, 07:28 WIB
Ilustrasi penambangan. Asal Mula Sejarah Penambangan Timah di Pulau Belitung, Dimulai Sejak Abad ke-18 \Instagram\@danaukaolinbelitung
Ilustrasi penambangan. Asal Mula Sejarah Penambangan Timah di Pulau Belitung, Dimulai Sejak Abad ke-18 \Instagram\@danaukaolinbelitung /

Kota-kota ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas dan infrastruktur untuk menunjang kelancaran aktivitas penambangan dan menjamin keberlangsungan hidup penduduknya.  Di setiap distrik dibangun emplacement perusahaan, perkantoran pemerintah, dan berbagai bangunan publik dengan fasilitas listrik serta telepon. Serta jalan-jalan darat juga dibangun untuk menghubungkan antara distrik yang dirintis.

Secara umum dimulainya pertambangan timah kolonial menjadi titik tolak kebangkitan kota-kota di Pulau Belitung dalam pengertian fisik maupun sosial. Perkembangan ini berlangsung dalam rangka fase-fase awal adalah tahun 1853 yang diprioritaskan pada penyediaan sarana pokok berupa gudang-gudang dan jalan. Sementara orang Belanda masih tinggal di benteng. 

Baca Juga: 10 Daftar Masjid Tertua di Sumatera Barat Minangkabau, Berkaitan dengan Sejarah Penyebaran Islam di Indonesia

Fase kedua setelah berdirinya NV Billiton Mij pada tahun1860 yang difokuskan pada pembangunan fasilitas utama seperti bangunan perusahaan, perkantoran pemerintahan, jalan dan perumahan.

Fase ketiga antara tahun 1868 sampai 1870 dibangun berbagai fasilitas Islamic antara lain pasar, dermaga, masjid, sekolah,  rumah sakit serta di Manggar dibangun elektrik center yang menjadi terbesar di Asia Tenggara di saat itu.

Fase keempat pada tahun 1920-an setelah dibangun NV GMB, pembangunan di Belitung lebih bersifat ke pemekaran.

Penambangan timah Belanda di Belitung telah mengubah wajah Pulau ini dalam arti yang sebenarnya. Kemajuan penambangan timah tidak hanya memajukan kota-kota modern namun juga mengakhiri kekuasaan tradisional yang telah lebih dulu eksis sebelumnya.

Baca Juga: Cerita Bangka Belitung: Tentang Pulau Belitong, Sejarah Hingga Asal-Usulnya

Kematian Depati terakhir pada tahun 1873 yang diikuti dengan penghapusan  department pada saat itu pada tahun tersebut mengawali pudarnya kekuasaan Kerajaan balok di tanah Belitung.

Tanjung Pandan kemudian dikepalai oleh Ngabehi sampai gelar itu pun dihapus tahun 1890. Selanjutnya Tanjung Pandan kemudian dipimpin oleh Kepala distrik yang dipilih dari kerabat dekat Depati. Kaum bangsawan harus kehilangan hak-hak istimewa mereka dan menjadi pegawai yang digaji oleh pemerintah kolonial.

Halaman:

Editor: Suhargo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x