Ide Bisnis Barbershop, Tetap Eksis Meraup Rupiah

- 28 Februari 2021, 08:03 WIB
Peralatan Barbershop
Peralatan Barbershop /Pikiran rakyat.com/Pixabay.com

Sewa Tempat dan Harganya

Langkah selanjutnya adalah mencari tempat untuk disewa. Tempat sangat menentukan customer yang datang dan target market Anda sendiri. Jika Anda mengincar para kaum millennial, cobalah untuk menyewa di daerah hits, bila di Jakarta seperti Senopati, Tebet, atau Blok S.
Jika target Anda lebih ke umum, carilah ruko di dekat kosan, perumahan maupun perkantoran.

Perkiraan untuk menyewa tempat adalah Rp1.000.000 hingga Rp6.000.000 per bulan, tergantung strategis dan luasnya tempat. Jika dilihat dari perhitungan modal sebelumnya, Anda disarankan untuk menyewa tempat dengan kisaran harga Rp1.000.000 hingga Rp1.500.000 saja. Kalau bisa, dibawah Rp1.000.000 atau membuka di rumah tanpa harus membayar sewa bulanan.
Biaya Operasional dan Promosi

Kedua biaya ini sama pentingnya dengan biaya alat-alat serta sewa tempat. Sebab, jika Anda sudah menyiapkan biaya operasional meliputi, biaya listrik, air, kebersihan, keamanan, gaji pegawai, hingga untuk restock perlengkapan-perle ngkapan cukur, untuk 6 bulan hingga 1 tahun ke depan, dan di bulan ke 3 sepi pengunjung, bisnis Anda tetap berjalan.

Baca Juga: Lagu Ini Cocok Dinyanyikan Untuk Ibu, Chord dan Lirik Lagu Hanya Rindu - Andmesh

Begitupun dengan promosi, jika Anda menyiapkan bujet ini, bisnis Anda bisa mendapat kesempatan untuk diketahui oleh lebih banyak orang. Jika diketahui banyak orang, potensi untuk mendatangkan konsumen baru juga semakin besar. Jika konsumen baru berdatangan, keuntungan pun berdatangan. Semua ini seperti efek domino bila promosi dijalankan dengan benar. Sebagaimana yang diberitakan PikiranRakyat.com yang berjudul “Tetap Untung di Tengah Pandemi Covid-19, Berikut Modal Bisnis Barbershop serta Rinciannya”***(Rahmad Maulana/PikiranRakyat.com)

Halaman:

Editor: Ryannico

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah