Mulai Stres Saat Menjadi Ibu Baru? Berikut 5 Tips Menemukan Keseimbangan Saat Menjadi Ibu Baru

- 23 September 2021, 06:13 WIB
Ilustrasi ibu terkonfirmasi COVID-19 yang akan menyusui bayinya. /Pexels.com/Kristina Paukshtite
Ilustrasi ibu terkonfirmasi COVID-19 yang akan menyusui bayinya. /Pexels.com/Kristina Paukshtite /

Portalbangkabelitung.com- Menjadi seorang ibu baru bukan hal yang mudah. Kehidupan menjadi seorang ibu merupakan momen yang dapat merubah wanita seutuhnya. 

Hari-hari pertama menjadi ibu baru, bisa menjadi momen yang melelahkan sekaligus membahagiakan. Namun, tidak sedikit wanita yang baru menjadi ibu seringkali kaget dengan status baru serta hadirnya sang buah hati.

Salah satu cara Anda dapat merasa mengendalikan dunia Anda sedikit lebih cepat adalah dengan melakukan segala daya untuk menemukan keseimbangan sebagai ibu baru.

Dilansir Portalbangkabelitung.com dari Healthline, berikut tips untuk membantu menemukan keseimbangan batin Anda sebagai ibu baru.

Baca Juga: Ketahui Masa-masa Kritis Dalam Hubungan Pernikahan, Agar Pernikahanmu Langgeng

Baca Juga: Ketahui Tentang Penyakit Alzheimer, Cara Mencegah dan Memperlambat Perkembangannya, Lakukan Sejak Dini

1. Olahraga

Hal yang pertama yang membuat ibu baru kaget adalah perubahan bentuk badannya pasca melahirkan. Daripada pusing memikirkan berat dan bentuk badan, coba lakukan olahraga ringan sekedar untuk membuat tubuh dan otak menjadi segar.

Anda bisa berjalan kaki keliling komplek, atau berenang ringan bersama suami Anda.

2. Segarkan Pikiranmu

Dengan begitu banyak kekuatan pikiran yang dikonsumsi untuk kebutuhan bayi, mungkin sulit untuk menarik diri dari pikiran menyusui dan popok dan tidur. Cobalah untuk menyegarkan pikiran Anda dengan melakukan hal-hal yang sederhana.

Anda dapat menonton film kesukaan Anda, mendengarkan podcast baru, atau membaca sedikit buku yang tidak berhubungan dengan orang tua atau bayi setiap hari dan pikiran Anda akan mulai merasa lebih segar dalam waktu singkat.

Baca Juga: Cek Pada Dirimu, 6 Ciri-ciri Wanita yang Bakal Awet Muda

3. Berbicara dengan seseorang

Menjadi orang tua baru benar-benar membuat Anda menjadi sangat sibuk dan merasa seperti terasingkan. Cobalah untuk berbicara dengan seseorang untuk melepaskan rasa yang ada di dalam hati saat menjadi ibu baru.

Anda dapat berbicara dengan pasangan Anda ataupun teman dekat, serta bisa juga orang tua Anda. Biasanya Anda akan merasa lega setelah menumpahkan isi hati. 

4. Luangkan waktu sebentar untuk dirimu sendiri

Kesibukan menjadi seorang ibu baru tidak dapat dihindari. Coba luangkan waktu sebentar untuk dirimu sendiri.

Setiap hari, manjakan diri Anda dengan meluangkan setidaknya sedikit waktu untuk diri sendiri melakukan sesuatu yang Anda sukai.

Anda bisa membaca buku, berjaalan-jalan sebentar, atau makan makanan kesukaan.

Baca Juga: 3 Makanan Pemicu Kanker yang Kadang Tidak Disadari, Hati-hati, Lebih Berbahaya

5. Sadarilah bahwa kamu sudah menjadi seorang ibu

Walau bagaimanapun usaha kita untuk menyeimbangkan pikiran menjadi seorang ibu baru, kesibukan menjadi seorang ibu adalah hal yang kini harus dijalani dengan perasaan senang dan bahagia.

Ketika Anda kurang tidur dan berjuang dengan tantangan mengasuh anak, Anda mungkin merasa tidak ada cara untuk menemukan keseimbangan.

Bagian dari perasaan lebih seimbang adalah menerima kenyataan bahwaAnda sudah menjadi seorang ibu.

Menemukan keseimbangan batin sebagai seorang ibu membutuhkan waktu, usaha, dan komitmen. Namun jika Anda selalu melakukan yang terbaik dan mulai berdamai dengan kenyataan, Anda akan menjadi lebih tenang dan mulai menikmati menjadi seorang ibu.***

 

Editor: Suhargo

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah