5 Penyebab Istri Tidak Betah di Rumah, Apakah Dia Mau Selingkuh?

- 25 Agustus 2022, 09:11 WIB
Ilustrasi Selingkuh: 5 Penyebab Istri Tidak Betah di Rumah, Apakah Dia Mau Selingkuh?
Ilustrasi Selingkuh: 5 Penyebab Istri Tidak Betah di Rumah, Apakah Dia Mau Selingkuh? // Pixabay

Portalbangkabelitung.com - Bagi mereka yang telah menjalani kehidupan rumah tangga seringkali dilanda berbagai permasalahan. 

Adanya perbedaan pandangan mengenai diri masing-masing dan bagaimana melihat perubahan kondisi setelah menikah tentu dapat mendatangkan suatu masalah. 

Dalam rumah tangga pasangan suami istri harus menciptakan suasana harmonis dan sesuai dengan tujuan kelangsungan bersama. 

Baca Juga: Tanda Ciri Wanita Pandai Berbohong dan Mudah Selingkuh

Apalagi seorang istri yang berperan vital dalam urusan rumah tangga hingga terkadang merasa tidak betah dengan situasi di rumah.

Lantas, apakah penyebab istri tidak betah di rumah dan apakah dia ingin selingkuh, berikut penjelasannya. 

1. Merasa stress 

Kondisi seperti ini membuat seseorang merasa tidak nyaman, terbebani, dan tertekan serta ingin melepaskan semua masalah tertentu yang sedang dialami. 

Baca Juga: 9 Ciri-Ciri Wanita yang Mudah Diselingkuhi oleh Pasangannya

Stres menghadapi setiap permasalahan rumah tangga membuat istri berpikir untuk mencari kesenangan lain di luar sana. 

Namun, tidak semua istri menghabiskan waktu untuk keluar rumah demi menghilangkan tekanan yang terjadi dimana ini tergantung dari pribadi seorang istri itu sendiri.

2. Merasa kurang diperhatikan

Terkadang istri merasa bahwa dirinya kurang dipedulikan oleh suami yang mana itu menjadikan dirinya tidak begitu terikat dengan kehidupan rumah tangga.

Baca Juga: 7 Tanda Istri Selingkuh, Suami Harap Tenang!

Hal ini menjadikan istri lebih ingin menghabiskan waktu di luar rumah karena mungkin dia tidak diperlakukan baik oleh suaminya. 

3. Terbawa kebiasaan saat masih lajang

Saat orang memutuskan untuk menikah tentu ada beberapa perubahan yang akan dialami termasuk proses perubahan kebiasaan saat lajang menuju kehidupan rumah tangga. 

Begitupun dengan seorang wanita yang berganti status menjadi istri dengan beberapa tugas dan tanggung jawab seperti; mengurus rumah, anak, suami dan lain-lain. 

Baca Juga: Suami Selingkuh Ketika LDR Dari Istri, Begini Cara Mengatasinya

Ketika menjalani hal tersebut ada beberapa kebiasaan istri yang sulit untuk ditinggalkan seperti sering keluar rumah bersama teman-temanya, dan kebiasaan lainnya. 

4. Bosan 

Istri merasa kurang nyaman begitu menjalani kehidupan rumah tangga satu atap bersama suami.

Suasana rumah yang sepi, suami sering keluar karena urusan pekerjaan, dan belum dikaruniai seorang anak mungkin membuat istri merasa bosan.

Baca Juga: 3 Faktor Wanita Selingkuh dan Ninggalin Pria Berkualitas Sekalipun

Belum lagi rasa canggung saat berhadapan dengan mertua sehingga beberapa hal tersebut bisa menyebabkan istri pergi keluar rumah.

5. Kurang bertanggung jawab

Saat awal-awal pernikahan kehidupan istri tidak terlalu sibuk dengan berbagai tanggung jawab yang harus dilaksanakan.

Namun ketika sudah punya anak tentu pekerjaan rumah akan semakin bertambah dari mulai mengurus anak, suami, urusan rumah tangga dan sebagainya. 

Baca Juga: Suami Selingkuh Ketika Sudah Sukses, Istri Wajib Tahu Penyebabnya

Semua itu semakin tidak ada habisnya untuk dilakukan dimana bagi istri yang memiliki kepribadian baik akan senantiasa mengerjakannya.

Namun ini akan berbeda bagi istri yang mengabaikan tanggung jawab tersebut dimana dia akan mudah pergi menghabiskan waktunya di luar rumah. 

Demikian 5 penyebab istri tidak betah di rumah yang bisa dikatakan bahwa kemungkinan ada niat untuk selingkuh.***

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: YouTube Cinta dan Anak Muda Terkini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah