Yoo Jae Suk Donasikan 50 Juta Won untuk Bantu Wanita dan Anak-anak yang Membutuhkan di Korea Selatan

- 12 Mei 2022, 18:30 WIB
Yoo Jae Suk Donasikan 50 Juta Won
Yoo Jae Suk Donasikan 50 Juta Won /Instagram @jaesukkie1408

Portalbangkabelitung.com-Yoo Jae Suk dikabarkan telah mendonasikan 50 juta won untuk membantu para wanita dan anak-anak yang sedang membutuhkan di Korea Selatan.

Komedian sekaligus presenter, Yoo Jae Suk secara resmi telah memberikan sumbangan terebut kepada anak dan wanita yang ada di Korea sebesar 50 juta won 

Kamis, 12 Mei 2022, perwakilan dari International Development Cooperation NGO (organisasi non-pemerintah) GFoundation menyatakan bahwa Yoo Jae Suk telah menyumbangkan dana sbesar 50 juta won untuk membantu kelas yang rentan.

Baca Juga: Don Mills Beri Pernyataan Tegas Setelah Sang Istri Tuduh Rapper Inisial A Sebar Rekaman Video Ilegal Wanita

Diinformasikan donasi yang diberikan oleh Yoo Hae Suk akan digunakan untuk mendukung perempuan, dan anak-anak dalam berbagai proyek.

Beberapa proyek tersebut adalah untuk mendukungan pendidikan dan kesehatan bagi anak-anak muda dari keluarga berpenghasilan rendah.

Dari hasil donasi tersebut mereka dapat mengembangkan impian mereka dan tumbuh dalam kesehatan yang baik.

Baca Juga: Lee Sang Yoeb Dikabarkan Kontrak Eksklusif Agensi Berakhir pada bulan Mei 2022

CEO GFoundation  juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Yoo Jae Suk karena terus memberikan kehangatan kepada tetangga kami yang terpinggirkan.

Mereka juga akan secara transparan menggunakan kontribusi berharga yang telah disumbangkan untuk membantu kelompok sosial yang rentan tersebut.

Ini bukan pertama kalinya Yoo Jae Suk mendonasikan uangnya untuk kegiatan sosial.

Baca Juga: Spekulasi Netizen Tato Jimin BTS Bertuliskan Youth Spoiler Salah Satu Lagu dari Album Antologi Proof

Bermula tahun 2020, Yoo Jae Suk telah memberikan donasi ke GFoundation selama tiga tahun berturut-turut menyumbangkan dengan total 200 juta won ke yayasan sosial tersebut.

Sebagai LSM Kerjasama Pembangunan Internasional yang telah menerima Status Konsultasi Khusus dari UN ECOSOC.

GFoundation mengerjakan proyek untuk mendukung anak-anak, remaja, dan orang tua yang tinggal sendiri serta proyek pendidikan dan perawatan kesehatan di luar negeri.***

Editor: Dea Megaputri

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah