Aminuddin Ma'ruf Tiba di Babel, Tinjau Vaksinasi Merdeka di UBB

- 15 September 2021, 19:15 WIB
Proses Vaksinasi Merdeka di Universitas Bangka Belitung pada Rabu 15 September 2021
Proses Vaksinasi Merdeka di Universitas Bangka Belitung pada Rabu 15 September 2021 /Humas UBB

Sementara itu, pada kesempatan ini Kapolda Bangka Belitung (Babel) Irjen. Pol. Drs. Anang Syarif Hidayat menekankan bahwa ke depannya perlu keterlibatan pihak Partai Politik dan Organisasi-organisasi kemasyarakat dalam mempercepat pencapaian target pemerintah dalam hal vaksinasi Covid-19 ini.

Baca Juga: Drakor Terbaru Han So Hee My Name Segera Rilis Oktober 2021 , Tampilkan Akting Garang dan Tangguh

“Untuk para pengurus Partai Politik silahkan berkampanye sambil menyelenggarakan program vaksinasi untuk masyarakat,” ucap Kapolda Babel.
Di sisi lain, Irjen. Pol. Drs. Anang Syarif Hidayat juga mengungkapkan persentasi pencapaian vaksinasi di Bangka Belitung sejauh ini.

“Saat ini persentasi pencapaian vaksinasi se-Bangka Belitung adalah 37,19%. Yang paling tinggi pencapaiannya di Pangkalpinang, yakni 53,74%. Disusul Kabupaten Belitung dengan persentase 45,51%. Sementara di Kabupaten Bangka sendiri mencapai 37,19% dengan target kita sampai akhir bulan ini bisa mencapai 40% vaksinasi,” pungkasnya.

Rektor UBB, Dr. Ibrahim, M.Si. memberikan statement bahwa vaksinasi yang diselenggarakan hari Rabu tersebut merupakan vaksinasi terbesar di UBB jika dilihat dari sisi kuota yang disediakan, di mana sebelumnya yang tertinggi dalam satu gelombang itu hanya 300 kuota. 

Baca Juga: Cara Cek Hasil Seleksi Prakerja Gelombang 20 Pastikan Anda Lolos atau Tidak sebagai Peserta Pelatihan Prakerja

Menurut Ibrahim ini adalah langkah awal untuk mendorong herd immunity dan kuliah tatap muka secara terbatas.

“Dari Civitas UBB yang berjumlah sekitar 7000, sekitar 1500 yang sudah divaksin di UBB. Meskipun saya yakin sebetulnya jumlah Civitas kita yang sudah divaksin lebih dari itu, karena kan mereka tersebar di berbagai titik, sehingga besar kemungkinan mereka juga telah divaksin di daerah mereka masing-masing,” ucap Ibrahim. ***

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Humas UBB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah