Jangan Hanya Dimakan, 3 Sayuran Ini Bisa di Jadikan Masker Perawatan Wajah!

- 7 Juli 2022, 19:47 WIB
Berbagai jenis sayuran yang bagus untuk tubuh.
Berbagai jenis sayuran yang bagus untuk tubuh. /pixabay/congerdesign

Portalbangkabelitung.com- Mempunyai wajah cantik dan sehat tentu merupakan idaman setiap perempuan.

Tidak heran lagi, jika banyak perempuan rela mengeluarkan banyak uang untuk mendapatkan perawatan kulit terbaik.

Maka dari itu, kamu tidak perlu khawatir, ada banyak sekali bahan alami yang dapat dijadikan masker perawatan kulit wajah sehari-harinya.

Baca Juga: Tak Usah Diet!, Ini Berat Badan Yang Ideal Untuk Gadis Remaja

Sayuran selain untuk dimakan, ternyata sayuran memiliki banyak manfaat untuk kecantikan dan kesehatan kulit wajah.

Apa saja sih, sayuran yang bisa dijadikan masker perawatan kulit wajah? Yuk simak dibawah ini:

1. Mentimun

Mentimun merupakan sayuran yang terkenal dengan sifat mendinginkan kulit yang ampuh sekali untuk mengurangi inflamasi, mencerahkan dan menyegarkan kulit.

Masker mentimun berfungsi untuk melembabkan kulit, serta menghambat proses penuaan dini.

Baca Juga: Tips Agar Wajah Tidak Berjerawat Saat Memakai Masker Setiap Hari

Kamu dapat membuat masker mentimun ini dirumah dengan cara haluskan mentimun atau iris tipis dan tempelkan merata dikulit wajah. Tunggu kurang lebih 15 menit, setelah itu bilas wajah dengan air bersih.

2. Wortel

Wortel mengandung banyak vitamin A dan vitamin C yang sangat baik merangsang kolagen, melembabkan dan mencerahkan kulit.

Wortel dapat menyamarkan bekas jerawat serta flek hitam pada kulit wajah.

Baca Juga: Tampil Cantik dan Menawan Walaupun Pakai Masker Medis, dengan Make Up Matte pada Wajah

Kamu dapat membuat masker wortel dirumah dengan cara blender atau parut wortel secukupnya, setelah itu jadikan sebagai masker wajah dan leher.

Tunggu masker sampai kering pada wajah, lalu gosok masker wortel diwajah sekaligus dapat juga mengangkat sel-sel kulit mati.

3. Tomat

Tomat termasuk dalam kategori sayuran yang mengandung antioksidan tinggi lycopene, vitamin C, vitamin A, betakaroten serta mineral yang sangat baik untuk kulit wajah.

Baca Juga: Mau Tampil Cantik dan Glow Up? Gunakan Masker Wajah Alami Ini Sebelum Tidur!

Tomat dapat membuat wajah cerah, segar, kencang jika dijadikan masker wajah rutin.

Membuat masker tomat ini cukup dengan hancurkan satu buah tomat dan oles merata pada kulit wajah, setelah itu tunggu 15 menit, lalu cuci wajah dengan air bersih.

Baca Juga: 5 Masker Wajah Rumahan Terbaik Untuk Kulit Berminyak Serta Cara Membuatnya

Jadi, sayuran tidak hanya dapat menutrisi tubuh dari dalam dengan cara di makan.

Ternyata beberapa sayuran diatas juga dapat menjaga kesehatan serta kecantikan kulit dari luar.***

 

Editor: Dea Megaputri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah