Tanpa KTP Bisa Cairkan Bansos di Kantor Pos

- 28 Februari 2021, 21:29 WIB
Bansos bantuan BST Kemensos Rp300 ribu cair Maret
Bansos bantuan BST Kemensos Rp300 ribu cair Maret /Instagram.com/@kemensosri/

Portalbangkabelitung.com – Bantuan sosial tunai atau BST sebesar Rp 300ribu akan segera cair pada bulan Maret nanti. 

Pengambilannya dapat dilakukan di kantor pos, tanpa membawa KTP. Penerima nantinya akan menggunakan aplikasi tertentu untuk proses pengambilan.

Kemensos dan PT Pos tengah menyiapkan aplikasi untuk mempermudah pencairan bantuan BST Rp300 ribu yang direncanakan mulai digunakan pada bulan Februari.

Baca Juga: Cek Fakta atau Hoaks: TKW Luar Negri Dapat Rp 50 juta dari BPJS Kesehatan Indonesia

“Aplikasi ini tengah disiapkan PT Pos sesuai arahan Menteri Sosial Tri Rismaharini. Tujuan agar lebih memastikan penerima adalah orang tepat sesuai dengan yang terdata,” kata Direktur Jenderal Penanganan Fakir Miskin Kemensos Asep Sasa Purnama di Jakarta, Rabu, 3 Februari 2021.

Asep menambahkan bahwa petugas di Kantor Pos tinggal mengunggah (upload) dan data di dashboard otomatis akan berubah.

Ketua Satgas BST PT Pos Haris Husein mengatakan bahwa sistem tersebut menggunakan pemindaian wajah sehingga penerima tidak perlu membawa KTP ke Kantor Pos karena data sudah ada.

Baca Juga: Cek Kepribadian: Pilih Salah Satu Kunci Untuk Lihat Kepribadianmu

Pemerintah kembali mencairkan dana bantuan BST Rp300 ribu kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 yang memenuhi syarat yang telah ditetapkan berikut ini.

Pemerintah juga menyiapkan anggaran hingga Rp12 triliun untuk memberikan bantuan BST Rp300 ribu kepada 10 juta penerima dalam kurun waktu 4 bulan hingga April mendatang.

Halaman:

Editor: Abdul Fakih

Sumber: Semarangku


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x