Soal Wacana Sekolah Tatap Muka Dibuka, Fadli Zon Minta Ditunda 6 Bulan Lagi

- 6 Juni 2021, 08:41 WIB
Fadli Zon Minta Ditunda  Rencana Membuka Sekolah Tatap Muka yang Digagas Mendikbud Ristek Nadiem Makarim
Fadli Zon Minta Ditunda Rencana Membuka Sekolah Tatap Muka yang Digagas Mendikbud Ristek Nadiem Makarim /Instagram @fadlizon//

Portal Bangka Belitung- Wacana pelaksanaan sekolah tatap muka menuai pro dan kontra.

Pasalnya banyak yang mempertimbangkan kondisi negara Indonesia yang masih dilanda pandemi Covid-19.

Salah satu politikus Partai Gerindra, Fadli Zon ikut menyoroti soal wacana pembukaan sekolah tatap muka yang akan dilakukan pada Juli mendatang.

Baca Juga: Pemerintah Beri Bantuan Dana Usaha untuk 1.300 Wirausaha, Begini Cara Daftar dan Prioritas Penerima

Fadli Zon tidak menyetujui hal tersebut, karena menurutnya keputusan itu sangat berisiko apabila benar-benar dilakukan di tengah keadaan pandemi covid-19.

Hal tersebut ia ungkapkan melalui sebuah cuitan di akun Twitter pribadinya, Sabtu 6 Mei 2021.

Fadli memberikan respon cuitan Profesor Zubairi Djoerban yang menilai soal wacana sekolah tatap muka.

Baca Juga: Kantor Pos Buka 24 Jam Sehari, Tetap Buka di Akhir Pekan Maupun Hari Libur Mulai Awal Juni 2021 Ini

Menurut Fadli, wacana pembukaan sekolah tatap muka harus ditunda karena sangat berbahaya.

"Membuka sekolah tatap muka harus ditunda. Sangat berbahaya," seperti yang dikutip PortalBangkaBelitung.com dari akun Twitter pribadi Fadli Zon.

Fadli Zon Minta Ditunda  Rencana Membuka Sekolah Tatap Muka yang Digagas Mendikbud Ristek Nadiem Makarim
Fadli Zon Minta Ditunda Rencana Membuka Sekolah Tatap Muka yang Digagas Mendikbud Ristek Nadiem Makarim


Lebih lanjut, ia juga meminta agar pemerintah lebih fokus meredakan pandemi Covid-19 daripada membuka peluang penyebaran.

Baca Juga: Gempa Bumi Berkekuatan Magnitudo 4,8 Guncang Sukabumi Dini Hari Tadi Minggu, 6 Juni 2021

"Lebih baik fokus meredakan pandemi ini ketimbang buka peluang penyebaran massal yang nantinya kita sesali," ungkapnya.

Fadli Zon menyarankan agar kegiatan belajar tatap muka ditunda lagi 3 sampai 6 bulan sampai keadaan Indonesia benar-benar kondusif.

Sebab menurutnya, keselamatan siswa dan keluarga perlu menjadikan prioritas.

Baca Juga: Game Gengshin Impact : Yuk, Cek Kode Redeem Terbaru 6 Juni 2021 Disini dan Dapatkan Kejutannya

"Lebih baik tunda 3 sampai 6 bulan sampai situasi terukur dan kondusif. Keselamatan siswa dan keluarga harus jadi prioritas," jelasnya.

Sebelumnya, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim mengatakan pelaksanaan sekolah tatap muka harus segera dilaksanakan.

"Tentu bapak ibu sudah pahami masa depan Indonesia sangat bergantung pada sumber daya manusia. Sehingga tidak ada tawar-menawar untuk pendidikan, terlepas dari situasi yang kita hadapi," kata Nadiem.

Baca Juga: Update Kode Redeem ML 'Mobile Legends' Terbaru Minggu, 6 Juni 2021, Buruan Sebelum Kehabisan!

Dirinya kerap mendengar dan membaca langsung para siswa mengeluh di media sosial dan ingin segera masuk sekolah.

Menurutnya, hal itu menandakan masih banyak sekolah yang belum dibuka.

"Dengan semua pertimbangan itu, kami upayakan pendidik dan tenaga kependidikan jadi prioritas penerima vaksinasi Covid-19," ujar Nadiem. ***

Editor: Suhargo

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x