Komunitas Jokpro 2024 Tuai Kritik Pedas! Ferdinand Hutahean: Silahkan Menolak Bagi yang Tak Setuju

- 20 Juni 2021, 13:50 WIB
Komunitas Jokpro dukung Jokowi dan Prabowo di Pilpres 2024, satukan masyarakat yang terpolarisasi
Komunitas Jokpro dukung Jokowi dan Prabowo di Pilpres 2024, satukan masyarakat yang terpolarisasi /Dok. Jokpro 2024

Portal Bangka Belitung- Pembentukan Komunitas Jokpro 2024 yang menuai kritik pedas dari banyak pihak.

Komunitas Jokowi-Prabowo atau Jokpro 2024 ini merupakan organisai masyarakat yang mendukung Jokowi disandingkan dengan Prabowo untuk maju kembali sebagai Presiden untuk tiga periode.

Banyak yang menilai Komunitas Jokpro ini melanggar konstitusi negara, politisi Ferdinand Hutahean pun ikut menyoroti komunitas Jokpro 2024 ini.

Baca Juga: Jokpro Syukuran Sekretariat Nasional Jokowi-Prabowo 2024

Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu telah menolak pencalonannya untuk ketiga kalinya.

Jokowi berujar bahwa ia mengikuti aturan UU, jabatan Presiden hanya bisa untuk 2 periode.

"Ada yang ngomong presiden dipilih 3 periode, itu ada 3. Ingin menampar muka saya, ingin cari muka, padahal saya punya muka. Ketiga ingin menjerumuskan. Itu saja, sudah saya sampaikan," ujar Presiden Jokowi.

Baca Juga: Habib Rizieq Shihab Goyahkan Istana Presiden? Permintaan Berdialog dengan Presiden Jokowi Ditolak, HRS Murka!

Meski Jokowi dan Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman telah menegaskan hal itu, komunitas Jokpro ini tetap ngotot mengusulkan Jokowi untuk 3 periode.

Tokoh politik, Ferdinand Hutahean menilai komunitas Jokpro ini tidak perlu terlalu ditanggapi.

Tanggapan itu ditulis Ferdinand Hutahaean melalui cuitannya di akun Twitter@FerdinandHaean3.

Baca Juga: Bupati Banjarnegara Izinkan Masyarakat Gelar Acara di Tengah Pandemi Covid-19, Budhi Banjir Dukungan dan Doa

"Soal Jokpro itu, tak perlu istana tanggapi dan tak perlu kt tanggapi berlebihan," cuit Ferdinand Hutahaean pada 20 Juni 2021.

Ferdinand juga menganggap usulan tersebut hanya sebatas aspirasi masyarakat.

"Biarkan itu sbg sebuah aspirasi masyarakat yg pada ujungnya akan mati jika mmg ternyata rakyat tak menghendaki." tulis Ferdinand.

Baca Juga: Profil Song Kang, pemeran Drama Korea Nevertheless, Mainkan Karakter sebagai Monster, Sadboy, hingga Playboy

Untuk itu Ferdinand juga beranggapan tidak ada salahnya Jokpro punya usulan itu.

"Tak ada yg salah disana, silahkan menolak yg tak setuju," ujarnya.

Sebagai informasi,  sebelumnya komunitas Jokpro 2024 ini telah menggelar syukuran di kawasan Tegal Parang, Jakarta Selatan, pada Sabtu, 19 Juni 2021 dalam rangka pembentukan komunitas ini.

Baca Juga: SINOPSIS Uttaran ANTV, Minggu 20 Juni 2021: Akash Dilaporkan ke Polisi oleh Mukta

Adapun komunitas ini dibentuk oleh Timothy Ivan dan Baron Danardono Wibowo, mereka ingin mengeusulkan Jokowi-Prabowo untuk maju di pilpres 2024 mendatang.

"Saya dan pak Baron punya ide yang sama agar jokowi harus tiga periode. Nah setelah kami ketemu Pak Qodari gak hanya Jokowi tiga periode saja, tapi harus Jokowi-Prabowo itu. Nah kita nikah itu. Harus Jokowi-Prabowo," kata dia.

Orgnisasi ini juga memiliki Direktur Eksekutif Indo Barometer (IB)  yang berperan sebagai penasihat yaitu M Qodari.***

Editor: Suhargo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x