Luhut Sebut PPKM Membuat Angka Penyebaran Covid-19 Mengalami Penurunan Di Wilayah Jawa-Bali

- 2 Agustus 2021, 23:37 WIB
Luhut Sebut PPKM Membuat Angka Penyebaran Covid-19 Mengalami Penurunan Di Wilayah Jawa-Bali
Luhut Sebut PPKM Membuat Angka Penyebaran Covid-19 Mengalami Penurunan Di Wilayah Jawa-Bali /Foto: YouTube Sekretariat Presiden.

Portalbangkabelitung.com-  Luhut Binsar Pandjaitan selaku Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi  menyebutkan penerapan PPKM level 4 membuahkan hasil yang baik.

Hal tersebut terlihat dari penambahan kasus aktif serta bed occupancy ratio (BOR) yang telah mengalami penurunan.

Baca Juga: Pemerintah Sahkan Izin Vaksinasi Kepada Ibu Hamil, Kemenkes Beri Jaminan Keamanan Kesehatan

Walaupun begitu, Luhut Binsar Panjaitan tetap menyarankan peningkatan kewaspadaan terhadap peningkatan kasus tetap harus dilakukan. 

"Kalau kita lihat bahwa sejak puncaknya pada 15 Juli sampai pada hari kemarin dan tadi masih penurunan kita melihat angka itu sudah 50 persen (dari puncak) dan ini saya kira memberi harapan bagus," ujur Luhut saat diskusi daring, Senin 2 Agustus 2021.

Baca Juga: Fakta Unik Ikan Napoleon Salah Satu Ikan Karang Terbesar di Dunia yang Terancam Punah

Luhut juga menambahkan, sesuai dengan perintah Presiden Joko Widodo yang mengintruksikan PPKM level 4 dan 3 pada 3 hingga 9 Agustus.

Ada 12 kabupaten kota yang masuk ke PPKM Level 3 dan 1 kabupaten masuk ke level 2.

Baca Juga: 4 Cara Mudah Ratakan Perut Buncit, Lakukan Hal Ini!

"Bukan karena peningkatan kasus (Covid-19) tapi lebih pada peningkatan kasus kematian," kata Luhut.***

Editor: Ryannico

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x