Kaget Tahu Tim Indonesia Diusir dari All England, Begini Langkah PBSI

- 19 Maret 2021, 18:48 WIB
Kevin Sanjaya dan pasangannya Marcus Gideon.
Kevin Sanjaya dan pasangannya Marcus Gideon. /badmintonindonesia.org

"Saya berharap agar Menteri Luar Negeri segera melakukan supervisi, membantu paling tidak kita di sana tidak diperlakukan secara diskriminatif," ucapnya.

Baca Juga: Jonatan Christie: Karantina Semua Peserta!

Diketahui, keputusan itu dikeluarkan penyelenggara All England 2021 setelah diketahui tim Indonesia pernah satu pesawat dengan penumpang yang terkonfirmasi positif Covid-19, ketika melakukan perjalanan dari Istanbul ke Birmingham pada 13 Maret 2021.

Berdasarkan protokol kesehatan yang diterapkan di Inggris, tim Indonesia wajib menjalani isolasi mandiri selama 10 hari yang berarti mundur dari ajang All England 2021.

Banyak pihak di Indonesia menyayangkan keputusan penyelenggara All England 2021.

Baca Juga: Indonesia Diusir dari All England 2021, Ketua KOI: Insiden Ini Akan Kami Bawa Sampai ke CAS

Terlebih, tim Indonesia sudah menjalani tes Covid-19 saat tiba di Inggris dan terbukti negatif.

Tim Indonesia juga sudah memenangi sejumlah pertandingan babak pertama All England 2021.

Artikel ini telah terbit di media Pikiranrakyat.com dengan judul "Indonesia Dikeluarkan dari All England 2021, Ketum PBSI Ungkap Berbagai Kejanggalan" yang tayang pada Jumat, 19 Maret 2021.*** (Pikiran-Rakyat/Rio Rizky Pangestu)

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah