REKOMENDASI 5 Pantai Terbaik di Belitung Berpasir Putih dan Keren, Pantai Paling Indah dengan Batu Granit

- 6 Januari 2023, 05:18 WIB
Gambar Pantai Tanjung Kelayang. REKOMENDASI 5 Pantai Terbaik di Belitung Berpasir Putih dan Keren, Pantai Paling Indah dengan Batu Granit
Gambar Pantai Tanjung Kelayang. REKOMENDASI 5 Pantai Terbaik di Belitung Berpasir Putih dan Keren, Pantai Paling Indah dengan Batu Granit /Portalbangkabelitung.com/Instagram @pegipegi

Portalbangkabelitung.com- Pulau Belitung kini menjadi salah satu tempat tujuan wisata baik wisatawan domestik maupun mancanegara.

Hal ini karena Belitung mempunyai banyak pantai yang menjadi daya tarik para wisatawan untuk berkunjung ke pulau penghasil timah ini.

Simak segera rekomendasi 5 pantai terbaik yang ada di Pulau Belitung berpasir putih dan keren, kamu wajib ke sini.

Baca Juga: Cerita Bangka Belitung: Tentang Pulau Belitong, Sejarah Hingga Asal-Usulnya

Pantai-pantai yang ada di Pulau Belitung mempunyai keindahan yang luar biasa, tak kalah dari Bali.

Salah satu khas dari pantai yang ada di Belitung adalah berpasir putih bersih, dengan susunan batu-batuan granit yang tersusun artistik di bibir pantai.

Bagi Anda yang berencana untuk mengunjungi Pulau Belitung dan ingin berwisata di pulau ini, Portalbangkabelitung.com akan merekomendasikan 5 pantai terbaik yang ada di Pulau Belitung berpasir putih dan keren.

5 Pantai ini adalah 5 pantai terindah dan paling banyak dikunjungi para wisatawan dari berbagai daerah.

Berikut 5 pantai terbaik yang ada di Pulau Belitung berpasir putih dan keren, sebagimana dilansir Portalbangkabelitung.com dari kanal YouTube Belitung Island.

Baca Juga: Lokasi Wisata Magetan Provinsi Jawa Timur yang Mudah Diakses dan Dikunjungi, Nikmati Bersama Keluarga!

5. Pantai Serdang

Pantai Serdang terletak di wilayah Kabupaten Belitung Timur tepatnya di Kota Manggar yang merupakan ibukota Kabupaten Belitung Timur. Keunikan pantai Serdang adalah pantainya yang berpasir putih dengan ombak yang tidak terlalu besar.

Selain itu sepanjang pantai Serdang terdapat ratusan perahu katir yaitu perahu nelayan berwarna-warni yang sangat menarik jika anda suka berfoto dengan sepanjang pantai Serdang ditumbuhi pohon pinus laut sehingga pemandangan akan menjadi lebih menarik lagi.

Jika anda ingin menikmati wisata kuliner di tempat ini juga terdapat banyak sekali restoran makanan laut yang wajib Anda coba.

Baca Juga: Arti Makna Nama Belitong: Ketahui Belitung Artinya Apa, Ternyata Bahasa Daerah Lokal

4. Pantai Penyabong

Pantai penyabong terletak di wilayah Selatan Kabupaten Belitung atau Belitung bagian barat tepatnya di wilayah kecamatan Membalong. Pantai Penyabong terletak kurang lebih 70 km dari pusat Kota Tanjung Pandan yang bisa ditempuh dalam waktu sekitar satu setengah jam.

Pemandangan yang unik dari pantai Penyabong adalah formasi batu-batu granit yang menjulang ke laut yang berada di sisi kanan dan kiri pantai. Pasir yang ada di pantai Penyabong juga berbentuk pasir putih yang sangat halus khas Belitung.

Di pantai Penyabong juga Anda bisa menikmati aneka wisata kuliner yaitu seafood yang berasal dari pantai selatan Pulau Belitung. Tidak jauh dari tempat ini terdapat destinasi wisata lainnya yang bernama batu Baginda sebuah batu atau sepasang batu yang bentuknya unik yang bisa anda naiki untuk menikmati pemandangan indah disekitarnya. 

Baca Juga: Mengenal Suku Sawang, Salah Satu Suku Asli di Pulau Belitung

3. Pantai Burung Mandi

Pantai Burung Mandi terletak sekitar 15 kilometer dari Kota Manggar atau sekitar 70 km dari pusat Kota Tanjung Pandan. Pantai ini terletak di kaki gunung atau Bukit Burung Mandi sehingga Anda jika berada di tempat ini akan menikmati pemandangan pantai yang berada di kaki Bukit pantai yang membentuk Teluk dengan ombak yang cukup tenang.

Anda akan dimanjakan dengan pemandangan sepanjang pantai yaitu pohon pinus laut yang rindang seperti pantai Serdang.

Di sepanjang Pantai Burung Mandi juga terdapat ratusan perahu katir warna-warni yang akan menambah semarak keindahan pantai. Tidak jauh dari Pantai Burung Mandi terdapat destinasi wisata lainnya yaitu Vihara Dewi Kwan In yang merupakan kelenteng atau Vihara terbesar yang ada di Pulau Belitung.

Untuk mencapai Pantai Burung mandi Anda cukup menyewa mobil atau naik kendaraan dari kota Tanjung pPndan dengan waktu kurang lebih satu setengah jam atau sekitar 15 menit dari pusat Kota Manggar.

Baca Juga: Cerita Rakyat Bangka Belitung: Asal-Usul Kota Toboali Bangka Selatan Berbagai Versi

2. Pantai Tanjung Kelayang

Pantai Tanjung Kelayang terletak 27 km di utara Kota Tanjung Pandan yang bisa ditempuh dalam waktu kurang lebih 30 menit.

Pantai Tanjung Kelayang adalah semenanjung yang mana di sekitar pantai terdapat pulau-pulau yang eksotis yang biasanya digunakan sebagai destinasi wisata.

Pantai Tanjung Kelayang adalah pantai berpasir putih yang terdiri dari dua sisi yaitu Sisi Timur dan Sisi Barat. Di sisi Timur dari pantai Tanjung Kelayang Anda bisa melihat pemandangan eksotis Pulau Batu Garuda dan Pulau Kelayang yang bentuknya sudah sangat terkenal.

Jika anda ingin melakukan perjalanan ke Tanjung Kelayang ada pelabuhan dimana anda bisa mendapatkan perahu untuk Anda sewa dan menjelajahi sepanjang Tanjung Kelayang.

Jika anda berada di pantai Tanjung kelayang Anda harus berjalan menuju Sisi Utara dimana kumpulan batu-batu granit eksotis yang wajib menjadi destinasi yang jangan sampai Anda lewatkan.

Baca Juga: CATAT! Jadwal Puasa Sunnah Ayyamul Bidh Januari 2023 '13-15 Jumadil Akhir 1444H', Ini Keutamaannya

1. Pantai Tanjung Tinggi

Pantai Tanjung Tinggi terletak sekitar 32 km dari pusat kota Tanjung Pandan atau sekitar sembilan kilometer dari pantai Tanjung Kelayang.

Di pantai ini terkenal sebagai lokasi pembuatan film Laskar Pelangi, Sang Pemimpi dan juga film Edensor yang semuanya merupakan cerita karya Andrea Hirata.

Formasi batu-batu granit yang ada di pantai Tanjung Tinggi yang sangat eksotis itu sudah dikenal sampai ke mancanegara.

Di Pantai Tanjung Tinggi terdapat beberapa segmen-segmen yang mengarah kearah barat yang ada tumpukan batu-batu granit yang biasanya relatif sepi.

Dari tempat ini Anda bisa melihat sunset di sore hari, sementara di sisi Tengah terdapat teluk yang cukup tenang dimana ditempat ini biasanya dipakai untuk rekreasi berenang atau bermain Kano.

Di sisi kanan Teluk terdapat bebatuan dimana terdapat lokasi syuting film Laskar Pelangi.

Segmen ketiga yaitu di sisi Timur adalah muara sungai dimana Anda bisa menemukan Sungai yang airnya seperti air teh agak sedikit merah. Di daerah sekitar pantai ini terdapat pemandangan yang cukup menarik salah satunya formasi batu yang dikenal dengan batu Seperti di film Lion King dan juga batu Adidas.

Anda bisa menghabiskan waktu seharian di pantai Tanjung Tinggi karena semua fasilitas termasuk wisata kuliner tersedia sangat banyak di sepanjang Pantai Tanjung Tinggi.

Berikut tadi 5 pantai terbaik yang ada di Pulau Belitung berpasir putih dan keren.***

 

 

 

Editor: Suhargo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x