Tak Hanya Untuk Mahasiswa, Kemendikbud Akan Berikan Beasiswa Untuk Guru dan Dosen dari LPDP

- 25 April 2021, 21:47 WIB
Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) /Instagram.com/@upi.stroy
Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) /Instagram.com/@upi.stroy /

Portalbangkabelitung.com - Karakter generasi sebuah bangsa dapat dibentuk dari pendidikan yang diterapkan. Pendidikan adalah pondasi yamg harus kuat karena akan menopang yang lainnya.

Sejumlah kebijakan di dunia pendidikan baik di tingkat sekolah maupun perguruan tinggi telah dibuat oleh pemerintah Indonesia.

Salah satu program dari Kemendikbud yang saat ini masih berjalan adalah Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

Baca Juga: Ketidaksetaraan Akses Pendidikan di Indonesia, Menggerakkan Sekolah Murid Merdeka Rilis PAUD Gratis

Melalui Kemendikbud, pemerintah memperluas program beasiswa LPDP untuk menjangkau lebih banyak mahasiswa baru-baru ini.

Beasiswa kali ini diberikan tidak hanya untuk mahasiswa pascasarjana namun juga sarjana, hal ini disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim.

"Pertama kalinya akan ada beasiswa untuk S1 bagi siswa dan mahasiswa yang berprestasi," kata Nadiem seperti dikutip oleh Portalbangkabelitung.com dari Pikiran-Rakyat.com.

Dirinya menambahkan, LPDP juga akan membuka beasiswa S2 untuk mahasiswa S1 yang berprestasi.

Baca Juga: 5 Keutamaan Membaca Al-Qur'an di Bulan Ramadhan, Tak Hanya Pahala yang Didapatkan

Tak hanya itu, Nadiem juga menuturkan beasiswa LPDP juga akan diberikan untuk guru dan dosen, baik untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi ataupun untuk program-program non-gelar seperti sertifikasi gelar.

"LPDP harus juga fokus terhadap pendidikan para pendidik, guru dan dosen," ujarnya.

Nadiem mengatakan, kementeriannya juga akan memberikan beasiswa penuh bagi dosen yang ingin mencapai jenjang S2 dan S3 baik dalam negeri ataupun luar negeri.

Baca Juga: Ternyata Menyiapkan Berbuka Puasa dan Sahur Ada Pahala yang Menggiurkan, Sayang Jika Dilewatkan

Selain itu, Kementeriannya juga akan memberikan beasiswa bagi para dosen untuk magang atau bekerja paruh waktu di perusahaan-perusahaan kelas dunia selama lebih dari satu semester.

"Jadi guru pun akan bisa menikmati beasiswa dari LPDP untuk menambah wawasan dan kompetensi mereka," tuturnya.

Artikel ini telah terbit di media Pikiran Rakyat dengan judul "Perluas Program LPDP, Kemendikbud Akan Berikan Program Beasiswa untuk Dosen" yang tayang pada 23 April 2021.***
(Pikiran Rakyat/Billy Mulya Putra)

Editor: Ryannico

Sumber: Kemendikbud LPDP Nadiem Makariem beasiswa


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x