3 Tips Merawat Rambut! Pastikan Rambutmu Sehat dan Kuat

11 Agustus 2021, 15:58 WIB
Jungkook dengan rambut pirang. Twitter //BTS_twt

Portalbangkabelitung.com – Rabut adalah mahkota. Begitulah kata pepatah yang telah kita ketahui dari dahulu.

Memiliki rambut yang sehat dan kuat merupakan dambaan banyak orang. Rambut adalah cerminan kita dalam kehidupan sehari-hari.

Rambut yang sehat dan kuat dapat menaikkan mood dan juga menunjang penampilan. Sebaliknya, rabut yang rusak dan mudah rontok sangatlah merusak mood dan membuat penambilan kita menjadi kurang baik.

Baca Juga: 3 Tips Mudah Membuat Wajah Glowing Alami

Beberapa orang mungkin menyepelekan dalam menjaga kesehatan rambut karena terlihat tidak sepenting kesehatan tubuh. Padahal, tidak merawat rambut justru dapat menimbulkan berbagai masalah pada kulit kepala yang cukup mengganggu.

 

Berikut 3 tips merawat rambut agar menjadi sehat dan kuat.

 

  1. Jadwalkan Keramas Sesuai Jenis Rambut

 Baca Juga: Fakta Baru! Hologram Kuantum Dapat Membuat Gambar Tubuh dan Sel Kita yang Sangat Mendetail

Sebagian orang mungkin merasa bahwa cara menjaga kesehatan rambut adalah sering keramas agar terlihat lebih bersih. Faktanya, frekuensi keramas, entah itu dua atau tiga kali dalam seminggu, sebaiknya dilakukan berdasarkan jenis rambut.

 

Sebagai contoh, pemilik rambut keriting atau kribo mungkin perlu memerhatikan perawatan rambut yang satu ini. Pasalnya, rambut yang memiliki pola ikal yang lebih padat ini memiliki tingkat kelembapan yang rendah, alias kering.

 

Kondisi ini terjadi karena minyak alami yang melapisi kulit kepala sulit melewati rambut, sehingga lebih terasa kering. Itu sebabnya, untuk mengurangi kekeringan pada rambut, hindari mencuci rambut dengan sampo terlalu sering.

 Baca Juga: Teleskop Raksasa Terbesar Di Dunia Untuk Melihat Perairan Bawah Laut Terdalam

  1. Gunakan Sampo Dan Kondisioner

Keramas atau mencuci rambut tanpa sampo tentu tidak akan maksimal dalam merawat rambut, bukan? Memilih sampo dan kondisioner yang sesuai dengan jenis rambut ternyata cukup penting sebagai cara menjaga kesehatan rambut. Bagaimana bisa?

 

Sampo berfungsi untuk membersihkan kulit kepala dari kotoran, minyak, dan produk perawatan rambut yang diaplikasikan sebelumnya, seperti losion.

 Baca Juga: 3 Tips Mudah Membuat Wajah Glowing Alami

Meski begitu, Anda sebaiknya memilih sampo sesuai dengan jenis rambut. Pasalnya, ada beberapa jenis rambut yang justru tidak cocok dengan sampo tertentu dan membuatnya lebih kusut, kering, dan kotor.

 

Sebagai contoh, memilih sampo sebagai cara merawat rambut keriting akan berbeda dengan jenis rambut lainnya.

 

Pemilik rambut keriting perlu memastikan sampo dan produk perawatan rambut lainnya tidak mengandung alkohol atau sodium lauryl sulfate. Kedua kandungan tersebut dapat membuat rambut keriting lebih kering.

 Baca Juga: Apa yang Terjadi Pada Metabolisme Ketika Kamu Diet? Cek Faktanya!

Sementara itu, penggunaan kondisioner juga tidak kalah penting untuk merawat rambut. Kondisioner mengandung bahan-bahan penting, seperti silikon, serta pelembap khusus yang disebut emolien.

 

  1. Rutin Potong Ujung Rambut

Tahukah Anda bahwa kebiasaan memotong rambut, terutama di bagian ujungnya, termasuk salah satu cara ampuh dalam menjaga kesehatan rambut?

 

Cara merawat rambut yang satu ini ternyata cukup penting, terutama ketika Anda memiliki rambut panjang. Begini, ujung rambut adalah bagian yang paling rentan menjadi bercabang dan mengalami kerusakan.

 

Jika Anda membiarkan ujung rambut yang rusak tetap tumbuh, kerusakan rambut pun tidak dapat dihindari. Anda juga disarankan untuk memotong ujung rambut setiap 10 – 12 minggu sekali.

 Baca Juga: Kecam Oknum Polisi Pangkalpinang Perkosa Tahanan, Kabid Immawati DPD IMM Babel: Wanita Dilihat Sebelah Mata

Bila Anda termasuk orang yang sering menggunakan catokan, sebaiknya lakukan hal ini setiap 6 – 8 minggu sekali. Anda juga dapat merapikan rambut setiap tiga bulan sekali di salon bila tidak dapat memotong rambut sendiri.***

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Hello Sehat

Tags

Terkini

Terpopuler