Hindari Boros di Masa Pandemi, Berikut Cara Atur Keuangan

- 17 Februari 2021, 19:34 WIB
Atur Keuangan di Masa Pandemi
Atur Keuangan di Masa Pandemi /Pikiranrakyat.com/Pixabay.com


Portalbangkabelitung.com Pandemi yang melanda bumi telah menimbulkan permasalahan kesehatan, ekonomi, sosial dan lainnya. Terutama dalam hal ekonomi dan keuangan, tidak sedikit perusahaan yang memutuskan hubungan kerja dengan karyawannya.
Pada masa kini, kita harus pandai beradaptasi dengan kehidupan baru selama pandemi. Tentu saja membutuhkan disiplin tinggi untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.

Banyak hal 'yang tak biasa bagi kita' yang harus kita lakukan, seperti halnya memakai masker, membawa hand sanitizer, siap sedia vitamin c dan lain sebagainya.

Baca Juga: Gaji Cepat Habis? Yuk, Intip Tips Keuangan Berikut Ini!

Bukan hanya kebiasaan dan gaya hidup seseorang saja yang berubah, tetapi cara mengatur keuangan pribadi juga ikut berubah mengikuti tatanan hidup baru.
Mulai dari menyiapkan dana darurat, mendaftarkan diri ke lembaga keuangan agar mendapatkan pinjaman cepat untuk modal usaha makanan dan lain sebagainya.

Nah, bagi Anda yang sedang bingung bagaimana cara mengatur keuangan di era new normal seperti sekarang, lebih baik simak ulasan berikut.

Evaluasi dan atur ulang arus kas
Hal pertama yang harus Anda lakukan ketika mengatur keuangan adalah mengevaluasi arus kas. Dari mana saja sumber pemasukkan dan daftar pengeluaran selama ini.

Baca Juga: Ibu Hamil Wajib Punya Aplikasi Ini di Android, Pemantau Janin Sampai Melahirkan

Dengan cara ini Anda bisa melihat, pos pengeluaran apa saja yang bisa dihentikan, seperti biaya malam mingguan ataupun langganan gym yang bisa dialihkan ke kebutuhan lainnya.
Setelah mengevaluasi arus kas, saatnya Anda untuk mengatur ulang pos pengeluaran Anda.

Dikarenakan era new normal ini kebutuhan kesehatan menjadi lebih penting, masker, hand sanitizer, desinfektan dan alat-alat olahraga akan menjadi barang baru yang masuk ke dalam rencana pos pengeluaran Anda.
Selain itu, karena situasi pandemi masih berlangsung, setidaknya siapkan dana untuk membeli vitamin dan makanan sehat lain untuk meningkatkan sistem imun tubuh.

Baca Juga: Demi Pertahankan Hotel dan Para Karyawan, Manager Hotel ini Berjualan Makanan di Emperan Jalan

Cari sumber penghasilan baru
Nyatanya, banyak sekali orang yang berjualan di saat pandemi seperti ini. Coba cek Whatsapp Story dan Instagram Story Anda, banyak sekali yang berjualan makanan, alat kesehatan dan lain sebagainya.

Bila Anda tidak mempunyai niat berjualan tetapi mempunyai skill lain seperti menulis, mendesain, marketing dan lain sebagainya, cobalah buat kursus online untuk mengasah skill orang-orang yang di rumah saja.

Mereka yang berjualan atau mempunyai usaha baru ketika pandemi, bukan sekedar mengikuti tren saja, melainkan perlawanan terhadap pandemi yang berlangsung.

Baca Juga: Demi Pertahankan Hotel dan Para Karyawan, Manager Hotel ini Berjualan Makanan di Emperan Jalan
Daripada menyalahkan keadaan, lebih baik cari kegiatan positif dan produktif agar terus maju dan beradaptasi dengan keadaan serta melindungi keuangan yang sudah pas-pasan.

Siapkan dana darurat untuk kebutuhan mendesak
Disaat pandemi seperti ini, dana darurat adalah hal yang paling penting. Ingat, new normal bukan berarti keadaan bisa kembali baik seperti sebelumnya.

Melainkan berdamai dengan keadaan agar perekonomian bisa berjalan lancar.

Baca Juga: Prof. Abdul Haris : Universitas Indonesia Membuka Tiga Jalur Penerimaan Mahasiswa Baru

Untuk itu, menyisihkan uang untuk dialihkan ke dana darurat harus tetap dilakukan setiap pemasukan datang.

Setidaknya sisihkan 10% uang yang masuk sebagai dana darurat selama masa pandemi ini.

Sebab, dana darurat bisa menjadi penolong ketika dihadapi oleh kondisi yang gawat.

Stop pengeluaran tidak penting
Keteguhan hati dan disiplin dalam mengatur diri adalah kunci kesuksesan seseorang untuk menghentikan pengeluaran yang tidak penting.

Baca Juga: Waspada Virus Covid-19 Mampu Bertahan 7 Hari Lebih di Masker, Berikut Cara Ampuh Mengatasinya

Belajar dari PSBB kemarin, pasti ada saja barang yang Anda beli agar tidak bosan di rumah.

Mulai dari dekorasi kamar, bean bag baru supaya leyeh-leyeh makin maksimal, hingga make up yang akan dipakai setelah pandemi selesai.
Nah, apalagi ketika new normal seperti sekarang, dimana kafe, kedai kopi hingga mall akan buka, otomatis hasrat ingin berkunjung ke tempat seperti itu juga tinggi.

Baca Juga: Sebelum Ke Jogja, Kamu Wajib Tahu Kisah di Balik Gudeg yang Melegenda

Lebih baik, hindari kerumunan dan redam hasrat ingin berbelanja.

Sebab, dengan menutup pos pengeluaran entertainment dimana kebutuhan kesehatan dan dana darurat lebih penting, Anda bisa lebih banyak lagi dalam menyimpan uang untuk kemaslahatan hidup di masa yang akan datang.

Baca Juga: Virus Covid-19 Masih Menempel pada Masker? LIPI: Begini Cara Mengatasinya

Manfaatkan layanan pinjaman cepat online untuk atur cash flow
Pertama-tama, mengapa pinjaman cepat online?
Perlu diingatkan kembali, new normal bukan berarti keadaan kembali seperti sedia kala sehingga tidak mengurangi kegiatan di luar rumah.

Jadi, layanan keuangan juga lebih baik dilakukan dengan cara digital, karena tidak perlu bertatapan langsung atau pergi ke bank lagi.

Baca Juga: Viral! Video Putri Dubai Mengaku Disekap oleh Ayahnya
Hanya dalam genggaman tangan, Anda bisa mendapat pinjaman cepat untuk keperluan apapun selama masa new normal.

Bagaimana caranya pinjaman cepat online bisa atur cash flow?
Tidak semua orang mempunyai dana darurat, disamping itu, kita semua pasti dihadapi oleh keadaan yang terus tidak menentu di masa pandemi seperti sekarang.

Baca Juga: Tak Hanya Buah yang Dapat Dinikmati, Ternyata Daun Srikaya juga Banyak Manfaatnya

Jadi, bila Anda membutuhkan dana yang nominalnya tidak sedikit seperti membeli bahan makanan, vitamin dan alat kesehatan lebih banyak karena musibah virus corona, Anda bisa memanfaatkan pinjaman cepat tanpa perlu menghabiskan seluruh pendapatan atau meminjam kepada keluarga.
Salah satu lembaga keuangan yang menyediakan pinjaman cepat online tepercaya dan sudah terdaftar serta diawasi OJK sejak 2018 adalah Kredivo.

Kredivo menawarkan pinjaman cepat dengan bunga yang kompetitif, hanya 2,95% per bulan dengan opsi tenor mulai 30 hari, 3 bulan, dan maksimal 6 bulan.

Limit yang bisa Anda dapatkan mulai dari 500 ribu sampai dengan Rp30 juta.

Baca Juga: Tarik Mobil Sebanyak 1 dari Pasaran, Mercedes-Benz Karna kesalahan Lokasi Panggil Darurat

Untuk mengajukan pinjaman dana di Kredivo, Anda hanya perlu download aplikasinya di Google Play Store atau App Store kemudian daftar akun terlebih dulu.
Sebelum itu, ada tiga syarat yang perlu dipenuhi, yaitu:

Berada dalam rentang usia 18 - 60 tahun.
Memiliki penghasilan tetap perbulan minimal Rp3 juta, yang bisa dibuktikan dengan foto NPWP.
Berdomisili atau tinggal di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Bali, Yogyakarta, Solo, Malang, Makassar, Cirebon, atau Sukabumi.
Pinjaman cepat di Kredivo dapat cair minimal dalam waktu 1 hari kerja jika pengajuan telah disetujui oleh pihak Kredivo.

Baca Juga: Tak Hanya Buah yang Dapat Dinikmati, Ternyata Daun Srikaya juga Banyak Manfaatnya

Bukan cuma pinjaman dana tunai, Anda juga dapat menggunakan Kredivo untuk belanja di 350+ e-commerce tanpa bunga dengan memilih metode bayar dalam 30 hari.

Lumayan buat hemat belanja kebutuhan sehari-hari. Mau mencoba? Yuk, download aplikasinya di smartphone Anda!
Sebagaimana yang diberitakan PikiranRakyat.com yang berjudul “Cara Cermat Atur Keuangan di Era New Normal”
***(Rahmad Maulana/PikiranRakyat.com)









Editor: Ryannico

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah