UPDATE: BBM Langka di Bangka Belitung, Gubernur Babel Erzaldi Rosman Berikan Respon Begini....

- 10 Desember 2021, 23:23 WIB
Erzaldi Beri Respon Kelangkaan BBM di Bangka Belitung.
Erzaldi Beri Respon Kelangkaan BBM di Bangka Belitung. /Screenshoot Instastory Instagram Gubernur Bangka Belitung/

Portalbangkabelitung.com- BBM langka di area Pangkalpinang dan sekitarnya membuat masyarakat harus berbondong-bondong mengantri.

Tak disangka kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Pulang Bangka akan terjadi, sehingga membuat masyarakat rela mengantri hingga berjam-jam demi mendapatkan BBM tersebut.

Tampak deretan kendaraan roda dua dan roda empat mengantri di salah satu SPBU24 331102.

Baca Juga: Penyebab BBM Langka di Pulau Bangka, Antrean Panjang di SPBU Hingga Malam Hari

Diketahui Antrian sepanjang ratusan meter di jalan Pasar Pagi Kota Pangkalpinang hingga malam ini pukul 21.00 saat wartawan melintasi jalan tersebut dan menentu secara langsung.

Atas kejadian kelangkaan BBM di Pulau Bangka, Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman angkat bicara.

Melalui akun resmi Instagramnya Erzaldi menuliskan akan memanggil pihak yang bertanggungjawab atas kelangkaan tersebut.

Baca Juga: Ending Drakor Happiness, Akankah Mengecewakan? Berikut Link Nonton Episode Terakhir!

Selain itu, dalam tulisan itu juga akan mengajak Forkompinda Babel turut andil dalam pertemuan bersama Pertamina untuk menjawab keluhan dari masyarakat.

“Assalamualaikum
Bismillah, Menyikapi keluhan masyarakat di beberapa wilayah atas kesulitan mendapat BBM. Insyaallah besok saya akan memanggil pihak yang bertanggungjawab atas kelangkaan ini,” tulisan paragraf pertama dalam story Instagram atas nama akun @erzaldi.rosmandjhohan. pada Jum’at malam pada 10 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Suhargo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x