Pebulu Tangkis Terkemuka Markis Kido Meninggal Dunia, Berikut Sederet Prestasinya!

14 Juni 2021, 22:04 WIB
Pebulutangkis Markis Kido meninggal dunia, Berikut Sederet Prestasinya /twitter @INABadminton/

Portalbangkabelitung.com - Kabar duka kembali datang ke Indonesia. Kali ini, berita duka datang dari dunia badminton. Pebulu tangkis Markis Kido dikabarkan meninggal dunia pada Senin 14 Juni 2021.

Berita duka atas berpulangnya Markis Kido disampaikan oleh teman sejawatnya sesama pemain bulu tangkis, Yuni Kartika.

Baca Juga: Ridwan Kamil Tulis Pantun tentang Pernikahan di Instagram, Netizen Serbu Kolom Komentar, Artis pun Ikut Serta

Melalui akun Instagramnya, Yuni Kartika ikut mendoakan salah satu legenda bulu tangkis Indonesia, Markis Kido.

Tak sungkan Yuni Kartika menyebut Markis Kido sebagai 'salah satu pebulu tangkis terbaik tanah air'.

"Breaking News! Telah meninggal dunia salah satu pebulutangkis terbaik tanah air 'Markis Kido'," tulisnya dikutip Portalbangkabelitung.com dari akun Instagram @yuni.kartika73, Senin 14 Juni 2021.

Baca Juga: Biodata Marga T Penulis Badai Pasti Berlalu LENGKAP!

"Semoga amal dan ibadahnya diterima di sisi Tuhan YME! Amin. Selamat jalan Markis Kido…," tutup Yuni Kartika.

Markis Kido merupakan salah satu pebulu tangkis pria yang terkemuka di Indonesia.

Sebagai pemain bulu tangkis ganda putra, Markis Kido pernah dipasangkan dengan Marcus Gideon maupun Hendra Setiawan.

 

Baca Juga: Keren !! TNI AU Lakukan Latihan Penerjunan Di Bangka Belitung

 

Karier bulu tangkis Markis Kido mulai terlihat cemerlang setelah berhasil menduduki peringkat pertama kejuaraan dunia IBF dalam cabang ganda putra bersama Hendra Setiawan.

Putra Minangkabau ini sukses meraih juara dunia, juga bersama Hendra Setiawan pada September 2007 silam.

Setelahnya, Markis Kido bersama Hendra Setiawan berhasil menjuarai bulu tangkis ganda putra di Olimpiade Beijing 2008.

Baca Juga: Idul Adha Identik dengan Budaya Salaman ternyata Hukumnya, Benarkah?

Markis Kido dan Hendra Setiawan dikalungkan medali emas setelah sukses mengalahkan pasangan Cai Yun/Fu Haifeng dalam pertarungan sengit.

Markis Kido terlebih dahulu gantung raket, pensiun dari dunia bulu tangkis dan melanjutkan kariernya menjadi pelatih bulu tangkis.

Meski sudah pensiun, dalam sejumlah wawancara Markis Kido mengaku rindu untuk kembali bertanding di arena bulu tangkis dunia.

Baca Juga: Shin Hyun Been dan Ahn Eun Jin si Dokter Cantik Siap Menghiasi Harimu dalam Hospital Playlist 2, Tayang Juni

Berikut adalah sederet prestasi Markis Kido yang dikutip Portalbangkabelitung.com dari akun Twitter @BadmintonTalk:

2006 World Cup
2007 World Championships

Baca Juga: Hore, TvN Telah Merilis Still Cut Drama Korea Hospital Playlist 2, Para Dokter Residen Ini Siap Menghiburmu


2008 Olympic Games
2010 Asian Games
7-time Southeast Asian Games gold medalist
10 Superseries titles

***

Editor: Suhargo

Sumber: Twitter Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler