Kabar Duka, Sastrawan dan Budayawan Radhar Panca Dahana Meninggal Dunia

- 23 April 2021, 17:03 WIB
Sastrawan Radhar Panca Dahana Tutup Usia./Tangkap Layar/
Sastrawan Radhar Panca Dahana Tutup Usia./Tangkap Layar/ /Twitter/@sahal_AS

Portalbangkabelitung.com - Indonesia kembali kehilangan sosok dari dunia sastra. Sastrawan dan juga budayawan Radhar Panca Dahana dikabarkan meinggal dunia.

Radhar Panca Dahana meinggal dunia pada Kamis, 22 April 2021 malam hari karena serangan jantung. Berbagai ucapan duka mengalir dari berbagai kalangan.

Salah satunya adalah dari Rektor Universitas Ibnu Khaldun, Prof Musni Umar. Ia menyampaikan belasungkawanya melalui twitter seperti dilansir Portalbangkabelitung.com pada Jumat, 23 April 2021.

Baca Juga: India Alami Lonjakan Kasus Covid-19, Pemerintah Indonesia Putuskan Hentikan Pemberian Visa Mulai 25 April


"Sivitas Akademika Universitas Ibnu Chaldun Jakarta menyampaikan duka cita yang dalam atas wafatnya Radhar Panca Dahana, budayawan terkemuka Indonesia," kata Prof Musni Umar dari akunnya @musniumar.

Selain itu, beberapa tokoh politik dan tokoh masyarakat lain juga ikut menyampaikan belasungkawanya.

"Kita mendoakan beliau semoga Husnul khatimah. Aamiin," tutur Musni Umar.

Baca Juga: Hindari Pencarian Petugas, DPO Prasetyo Gow Lakukan Operasi Plastik di Wajah, Berhasil Ditangkap Tim Kejagung

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Turut berduka cita. Alfatihah buat almarhum," kata Muhammad Said Didu di akunnya @msaid_didu.

"Selamat berpulang, Bang Radhar Panca Dahana. Semoga husnul khatimah," kata Akhmad Sahal, salah satu Pengurus Cabang Istimewa NU (PCINU) Amerika Serikat di akun @sahal_AS.

Halaman:

Editor: Ryannico

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x