Turap dan Halaman Rumah Warga di Jakarta Timur Ambles karena Tanah Longsor

- 23 Februari 2021, 19:37 WIB
Ilustrasi longsor.
Ilustrasi longsor. /Pixabay/Juhele/

Selain itu, longsor juga terjadi di Jalan Abdulrahman Gang Rukun RT 12 RW 5, Kelurahan Cibubur sepanjang 30 meter.

Serta Jalan Raya Bogor samping Polsek Pasar Rebo berupa tebing turap roboh sepanjang 30 meter. Namun Puryanto menyebut jika dua lokasi tersebut belum ditangani.

Baca Juga: Hasil Survei Amazon Web Service Tahun 2025 Indonesia Memerlukan Pekerja Digital Untuk Membantu Perekonomian

Peristiwa serupa juga dilaporkan terjadi di Kecamatan Kramat Jati, masing-masing di Jalan AMD RT 3 RW 5 Kelurahan Balekambang berupa tanah longsor sepanjang lima meter.

Tebing turap longsor juga terjadi di Jalan Batu Sari 3 RT 17 RW 2 Kelurahan Batu Ampar, sepanjang 15 meter akibat pondasi yang terkikis aliran saluran air.

"Sudah ditangani sementara, sebelumnya juga pernah longsor sekitar 15 meter. Jadi ini longsor lanjutan," ucap Puryanto.

Wilayah Kecamatan Jatinegara juga tidak luput dari musibah tanah longsor, yang membuat bantaran Kali Cipinang ambles sepanjang 30 meter, akibat limpasan air sungai di Jalan Pancawarga 2 RT 14 RW 2 Kelurahan Cipinang Besar Selatan.

Baca Juga: Pasar Nostalgia Berwisata Kuliner sambil Melihat Barang-Barang Antik

Puryanto juga melaporkan sebanyak tiga titik tebing tanah di Kecamatan Cipayung mengalami longsor, masing-masing di Jalan Semar RT 10, RW 5 Kelurahan Munjul sepanjang 20 meter.

"Yang terkena dampak halaman rumah warga akibat pergeseran tanah saat hujan deras. Belum dilakukan tindak lanjut," tuturnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah