Link formasi CPNS 2021 Provinsi Bangka Belitung, Beserta Cara Daftar

- 30 Juni 2021, 09:23 WIB
ilustrasi CPNS.
ilustrasi CPNS. /sscasn.bkn.go.id/

Portal Bangka Belitung- Berikut link formasi CPNS 2021 Provinsi Bangka Belitung.

Download formasi CPNS dan PPPK 2021 Provinsi Bangka Belitung melalui link di bawah ini,baca juga cara daftar melalui SSACSN.

Beberapa kabupaten di Bangka Belitung sudah merilis formasi CPNS dan PPPK 2021, diantaranya Kabupaten Bangka, Bangka Selatan, dan Kota Pangkal Pinang.

Baca Juga: Detail Jadwal Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Non Guru 2021, Catat Tanggalnya dan Persiapkan Diri Anda!

Bangka Belitung tahun ini akan merekrut Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021.

Formasi disediakan terdiri dari tenaga kesehatan, tenaga teknis, dan guru.

Sebagai informasi, formasi guru tahun 2021 akan direkrut sebagai PPPK.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 Dibuka 30 Juni 2021, Ini Jadwal Lengkap dari BKN!

Untuk Kabupaten Bangka, jumlah formasi PPPK 2021 sebanyak 102.

Sementara formasi CPNS Kabupaten Bangka Selatan terdiri sebanyak 73 orang yang terdiri dari tenaga kesehatan dan tenaga teknis.

Sedangkan formasi CPNS 2021 untuk wilayah kota Pangkal Pinang, terdiri dari tenaga kesehatan sebanyak 130 orang dan tenaga teknis sebanyak 75 orang dengan jumlah total sebanyak 205.

Baca Juga: 10 Formasi CPNS 2021 Sepi Peminat: Peluang Lolos Sangat Besar

Rincian di atas sudah mencakup formasi khusus (putra/putri lulusan terbaik dan penyandang disabilitas) dan juga formasi umum.

Untuk mengetahui jumlah formasi CPNS dan PPPK 2021 Provinsi Bangka Belitung secara detail, bisa melalui link di bawah ini.

KLIK DI SINI

Adapun cara daftar CPNS dan PPPK 2021, sebagai berikut:

1. Buka laman SSCASN melalui https://sscasn.bkn.go.id.

2. Buat akun SSCN dengan memasukkan NIK dan Nomor KK atau menggunakan NIK Kepala Keluarga.

3. Setelah berhasil membuat akun SSCN, pendaftar segera login dengan NIK sebagai username SSCN dan password yang telah dimasukkan dalam pembuatan SSCN.

4. Pendaftar harus melakukan swafoto dan langsung di unggah. Swafoto tersebut menunjukkan KTP dan surat pendaftaran CPNS.

5. Lengkapi data diri, pilih formasi dan jabatan yang akan dilamar, serta unggah dokumen persyaratan yang diminta

6. Setelah selesai semua, pendaftar untuk detail melihat seluruh data yang telah sesuai. Kemudian, pendaftar langsung cetak Kartu Pendaftaran SSCN.

7. Surat lamaran pendaftar akan diverifikasi.

8. Setelah mencetak Kartu Ujian, maka kalian akan membawa kartu ujian itu pada saat sscpelaksanan tes tulis CPNS.

9. Pada saat melakukan ujian tulis, pendaftar harus membawa kartu ujian dan KTP

Baca Juga: Formasi CPNS 2021 Lulusan SMA/SMK Sepi Peminat, Peluang Kamu Lolos Akan Lebih Besar!

Demikian link formasi CPNS dan PPPK 2021 Provinsi Bangka Belitung, beserta dengan cara daftar. ***

Editor: Suhargo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x