Tips Ampuh Lulus Tes SKD CPNS 2021: CATAT dan Terapkan!

- 3 Juli 2021, 21:29 WIB
 Ilustrasi tips ampuh lulus tes SKD CPNS 2021
Ilustrasi tips ampuh lulus tes SKD CPNS 2021 //Instagram/@dpr_ri

Portalbangkabelitung.com- Pembukaan penerimaan seleksi CPNS tahun 2021 telah dibuka sejak 1 Juli 2021 kemarin.

Banyak di antara kita yang ingin mendaftarkan diri namun takut akan banyaknya tes yang harus dilewati.

Salah satu tes yang harus dikerjakan oleh peserta CPNS adalah Tes SKD.

Dalam Tes SKD ada tiga bidang yang akan dites yang menjadi penentu hasil kelulusan bagi peserta yaitu Tes Intelegensi Umum (TIW), Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) dan Tes Karakteristik Pribadi ( TKP).

Baca Juga: Jadwal Kegiatan BTS Buat Fans Terkejut, Libur Cuma 3 Hari dalam 6 Bulan Terakhir, Warganet: Kaget Banget

Berkaca pada seleksi CPNS di tahun lalu, banyak peserta yanga gagal karena tidak lulus tes SKD.

Di tahun ini pelaksanaan tes SKD menggunakan sistem CAT dan pastinya memiliki batas waktu dalam pengerjaan sosial.

Berikut kami rangkum untuk anda yang ingin lulus tes SKD CPNS tahun 2021.

Catat lengkap dan terapkan!

Baca Juga: Link Nonton Drama China My Dear Guardian Sub Indo, Streaming dan Download Full Episode 1 Sampai 45

1. Perbanyak latihan soal SKD tahun sebelumnya karena biasanya SKD memiliki pola yang tidak jauh dari pola di tahun sebelumnya.

Sehingga saat mengerjakannya nanti anda telah terbiasa dengan soal dan tidak terkejut serta anda sudah bisa membaca pola dari soal yang muncul.

Contoh soal sekarang sudah bisa didapatkan dengan mudah baik di buku yang tersedia toko buku atau berselancar di internet.

Baca Juga: Kenali Herd Stupidity, Penyebab Utama Penyebaran Covid Melalui Psikologis

2. Cari tahu Passing Grade untuk standar kelulusan tes SKD di tahun ini.

Ini bertujuan agar mengetahui ukuran kemampuan saat mengerjakan soal dan bisa menargetkan jumlah soal yang harus benar jawabannya.

3. Tetap jaga kesehatan sampai hari Selesai tes.

Karena kondisi fisik akan mempengaruhi fokus dan semangat saat mengerjakannya di hari tes.

Baca Juga: BOCORAN Sinopsis Uttaran Tayang 04 Juli 2021 Episode 269: Meethi Ashgar, Akash Dibenci Damini

4. Saat hari tes tiba datanglah tepat waktu.

Agar bisa mempersiapkan diri dengan matang.

5. Awali dengan berdoa memohon kepada Tuhan agar dipermudah saat mengerjakan soal.

6. Saat mengerjakan soal kerjakan soal yang dirasa mudah terlebih dahulu.

Baca Juga: Yuk Kenali Kondisi Dimana Kamu Harus Pergi Kerumah Sakit Akibat Covid-19
7. Saya mengerjakan soal TKP, baca dulu pertanyaan kemudian pernyataan.

Cari kata kunci dari pernyataan kemudian hubungkan dengan opsi jawaban yang tersedia.

Tes ini lebih memfokuskan pada kepribadian seperti sifat jujur, gigih, padai mengendalikan emosi dan disiplin.

8. Tips mengerjakan soal TWK.

Baca Juga: Syarat Daftar Badan Pengawas Obat dan Makanan 'BPOM' CPNS 2021 untuk Lulusan SMA SMK D3 S1 S2 dan Tahapannya

Pelajari dan pahami soal-soal tentang 4 pilar kebangsaan, keindonesiaan sepeti sejarah dan bahasa Indonesia.

9. Tips mengerjakan soal TIU.

Disini kita akan mengerjakan soal yang berhubungan dengan kemampuan verbal, figural dan numerik sehingga sebelum hari tes harus sering latihan soal terutama tentang rumus.

10. Usahakan untuk tetap tenang selama mengerjakan tes dan sebelum itu atur waktu pengerjaan agar maksimal.

Baca Juga: Syarat Daftar Perpustakaan Nasional 'Perpusnas RI' CPNS 2021 untuk lulusan D3 S1 hingga S2
11. Kerjakan soal jangan dengan terburu-buru hanya karena ingin cepat selesai.

12. Tetap optimis agar semangat saat mengerjakan tes SKD.

Itulah beberapa tips ampuh lulus tes SKD CPNS tahun 2021 yang bisa anda catat dan terapkan.***

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah