Terusir dari All England dan Jalan Kaki ke Hotel, Hendra Setiawan: Agak Enggak Jelas Gitu Lho

- 19 Maret 2021, 17:35 WIB
Pemain ganda putra Indonesia Hendra Setiawan
Pemain ganda putra Indonesia Hendra Setiawan /Tangkap layar youtube Hendra Setiawan

"Padahal kan kita satu pesawat semua dan duduk bareng-bareng juga. Itu agak enggak jelas gitu lho," kata Hendra.

Hendra juga mengatakan tidak boleh melakukan tes ulang Covid-19 karena telah dianggap kontak erat dengan penderita Covid-19, sehingga harus isolasi 10 hari.

"Padahal kemarin ada yang positif tapi bisa dites ulang, dan itu pun tesnya ambil sendiri, ngetes sendiri," lanjut Hendra.

Baca Juga: Sudah Bertanding dan Menang, Indonesia Harus Mundur dari All England 2021

Satu hari menjelang pelaksanaan All England 2021, sempat muncul kasus Covid-19 yang menyebabkan laga pembuka turnamen harus tertunda. Beberapa atlet dan pelatih dari India, Thailand, dan Denmark kedapatan positif Covid-19.

BWF saat itu langsung melakukan tes ulang kepada para atlet dan pelatih tersebut. Tim yang hasil tesnya dinyatakan negatif pun diizinkan tampil.

"Misalkan enggak boleh main pun, ya paling enggak boleh pulang gitu lho. Ngapain di sini, terutama buat kita berdua (Ahsan) buang-buang waktu, buang-buang uang juga, kita kan biaya sendiri juga, belum sampai Jakarta isolasi lagi," ujar Hendra.

Baca Juga: Robert Rene Alberts: Ezra Walian Akan Gabung Latihan Besok

Hendra juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia yang telah mendukung.

"Kita tunggu saja keputusannya, semoga bisa memuaskan kita semua, oke? Tetap Semangat!"

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Galamedia News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah