Kumpulan Soal Essay Mapel PAI Kelas 11 Semester 2 Bab 10 Peradaban Islam pada Masa Modern

9 April 2024, 13:00 WIB
Ilsutrasi Kumpulan Soal Essay Mapel PAI Kelas 11 Semester 2 Bab 10 Peradaban Islam pada Masa Modern /PIXABAY/Konevi

PORTAL BANGKA BELITUNG- 5 contoh soal essay mapel PAI kelas 11 Bab 10 peradaban Islam pada masa modern.

Pelajari soal-soal dan kunci jawaban PAI Bab 10 yang mempelajari tentang peradaban Islam pada masa modern.

Simak soal essay kelas 11 semester 2 Bab 10 yang mempelajari peradaban Islam pada masa modern.

Baca Juga: Rangkuman Mapel PAI Kelas 11 Semester 2 Bab 10 Peradaban Islam pada Masa Modern, Ayo Segera Pelajari!

Artikel ini menyediakan contoh soal essay atau uraian untuk peserta didik SMA kelas 11 agar dapat berlatih belajar tentang materi Bab 10.

Agar peserta didik lebih memahami materi Bab 10 peradaban Islam pada masa modern, pelajari segera soal di bawah ini.

Soal essay atau uraian mapel PAI tentang peradaban Islam pada masa modern, sebagai berikut.

Baca Juga: Soal Essay Mapel PAI Kelas 7 Semester 2 Bab 3 Semua Bersih, Hidup Jadi Nyaman Beserta Kunci Jawaban

1. Apa yang dapat ketahui tentang peradaban Islam pada masa modern?

Jawaban: Periode Islam modern merupakan zaman kebangkitan Islam. Karena Pada periode pertengahan, Islam mengalami kemunduran baik bidang pendidikan, politik, perdagangan, kebudayaan dan teknologi.

2. Bagaimana sejarah munculnya Islam modern?

Jawaban: Diawali dari berbagai pemikiran Ibnu Taimiyah masa abad pertengahan yang memantik lahirnya kesadaran pembaharuan bagi tokoh lainnya. Pemikiran pembaharuan Islam selanjutnya kian dikembangkan oleh tokoh besar lainnya, seperti Ali Pasya, Rifa'ah Baidawi, akhir abad 18 hingga awal abad 19.

Baca Juga: Rangkuman PAI Kelas 11 Bab 6 Menguatkan Kerukunan melalui Toleransi dan Memelihara Kehidupan Manusia

3. Mengapa sejarah peradaban Islam penting dipelajari dalam kehidupan modern?

Jawaban: Mempelajari sejarah kebuadayaan islam bertujuan untuk mengetahui berbagai masalah kehidupan umat manusia yang berkaitan dengan hukum islam. Selain itu agar kita juga mengetahui berbagai masalah kehidupan umat islam yang disertai dengan maju mundurnya kebudayaan islam itu sendiri.

4. Kapan terjadinya perkembangan Islam pada masa modern?

Jawaban: Periode modern, pada periode yang berlangsung mulai 1800 hingga sekarang ini, umat mencari tahu penyebab kejatuhan Islam. Para pemimpin dan pemuka Islam memikirkan bagaimana meningkatkan mutu dan kekuatan umat Islam.

Baca Juga: Rangkuman Mapel PAI Kelas 11 Semester 2 Bab 5 Meneladani Jejak Langkah Ulama Indonesia yang Mendunia

5. Apa yang melatarbelakangi terjadinya pembaharuan dalam Islam?

Jawaban: Ancaman luar khususnya penaklukan asing, dan perubahan moral serta ibadah agama yang seringkali diikuti kemunduran masyarakat Islam secara menyeluruh.

Demikianlah 5 contoh soal essay mapel PAI kelas 11 Bab 10 peradaban Islam pada masa modern.***

Editor: Dea Megaputri

Tags

Terkini

Terpopuler