Dapatkan Inspirasi dan Pelajaran Bisnis dalam Drama Korea Strat Up Berikut

- 22 Maret 2021, 13:47 WIB
Poster Drakor Star Up
Poster Drakor Star Up /

Portalbangkabelitung.com - Butuh inspirasi dalam menjalankan bisnis? Inspirasi dapat ditemukan dari mana saja, termasuk dari drama Korea. Salah satunya adalah drama Korea 'Start Up'.

Drama Korea 'Start Up' merupakan salah satu drama Korea yang sangat populer di Indonesia.

Drama Start Up bercerita tentang bagaimana perjuangan sebuah perusahaan startup, mulai dari mencari modal, menawarkan ide hingga memasarkan produk agar mampu bersaing di pasaran.

Baca Juga: Natta Reza dan Wardah Maulina, Pasangan yang Dijadikan Inspirasi Anak Muda

Walaupun drama Korea Start Up sudah selesai ditayangkan, namun kesan yang didapatkan oleh penontonnya masih melekat terutama tentang pelajaran-pelajaran berharga yang dapat diambil.

Adapun pelajaran-pelajaran apa saja yang dapat diambil dari drama Korea 'Start-Up'adalah sebagai berikut:

1. Belajar bagaimana memutuskan untuk membeli suatu produk. Lebih baik survey lapangan terlebih dahulu sebelum memutuskan.

Baca Juga: Kisah Inspiratif Mbah Sadiman, Pahlawan Alam yang Kerja Kerasnya Dinikmati Seluruh Masyarakat Desa

2. Jangan mudah memberikan ide bisnis kepada sembarang orang, karena orang bisa saja meniru idemu. Jangan mudah percaya. Pencurian ide sering terjadi di dunia Start-Up.

3. Pebisnis harus memiliki seorang mentor meski sehebat apapun pebisnis tersebut.

4. Investor tidak akan mau memberikan uangnya jika bisnis plan (rencana) tidak jelas. Bisnis tanpa strategi yang jelas seperti jalan tanpa peta.

Baca Juga: Kisah Inspiratif di Masa Pandemi, Berjuang Menghadapi Keadaan dan Menangkan Pertarungan

5. Dalam bisnis, ada hal yang tidak bisa dibayar dengan uang, seperti kepercayan, relasi, balas budi dan sebagainya.

6. Perlu kamu ketahui ada dua tipe pegawai yaitu mereka yang menyukai tantangan dan mereka yang realistis.

7. Tentukan siapa yang akan menjadi rekanmu. Pastikan dia yang kamu butuhkan, bukan karena kamu kenal.

Baca Juga: Frustasi dengan Kekurangan Diri? Baca Kisah Inspiratif dari Orang-Orang yang Memiliki Banyak Kekurangan Ini

8. Seorang CEO yang hebat memiliki sifat menjadikan orang hebat sebagai rekan kerja.

9. Seorang CEO harus memahami apa yang sudah menjadi trend di kalangan masyarakat.

10. Belajar untuk berunding dengan tim kerja sebagai bekal pertimbangan dalam membuat suatu keputusan.

Baca Juga: Kisah Inspiratif John Paul DeJoria, Milyader Dunia yang Pernah Jadi Gelandangan

Halaman:

Editor: Ryannico


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x