Gunakan Cat Rambut, Wanita ini Dapati Kulit Kepalanya Melepuh Disertai Wajah Membengkak

6 April 2021, 20:36 WIB
Ilustrasi kulit mengalami pembengkakan lantaran alergi terhadap cat rambut. /PIXABAY/

Portalbangkabelitung.com - Cat rambut merupakan salah satu cara bagi mereka yang ingin tampil beda dari sebelumnya.

Namun cat rambut juga bisa berakibat fatal bagi mereka yang memiliki alergi.

Seorang wanita bernama Leonie Dee mendapati wajahnya bengkak hingga kulit kepala melepuh setelah menggunakan cat rambut.

Baca Juga: Mendapat Sorotan Media Asing, Penebangan Hutan di Papua Untuk Dijadikan Perkebunan Sawit Mengkhawatirkan

 

Wanita berusia 27 tahun itu mencoba mewarnai rambutnya dengan dua warna berbeda menggunakan cat rambut berwarna biru dan ungu.

Leonie melakukan uji tempel dengan kedua warna sebelum mengaplikasikannya ke rambutnya minggu lalu untuk memastikan dia tidak bereaksi terhadapnya.

Tetapi ketika Leonie mewarnai rambutnya dengan pewarna biru tua, reaksinya membuatnya dirawat di rumah sakit selama lebih dari 36 jam.

Baca Juga: Kentut di Wajah Orang Sakit Sebagai Metode Pengobatan, Pendeta di Afrika Selatan Jadi Sorotan Publik

"Itu benar-benar menakutkan," kata Leoni seperti dikutip Portalbangkabelitung.com dari Pikiranrakyat-Bekasi.com.

"Pada satu titik saya khawatir pembengkakan mungkin berpindah ke bagian tenggorokan saya," sambungnya.

Dia pun berpikir jika rambutnya dicukur habis maka reaksi alergi terhadap cat rambut juga dapat hilang tetapi tidak demikian menurut para dokter.

Baca Juga: Mendapat Sorotan Publik Karena Pernyataan Kontroversialnya, Universitas Harvard Kirimkan Permintaan Maaf

"Tapi cat warna sudah meresap ke kulit kepala, jadi tidak ada yang bisa dilakukan selain menunggu bengkak dan lecetnya mereda," katanya.

"Saya pasti tidak akan pernah mewarnai rambut saya lagi, saya akan membiarkannya tumbuh dan kemudian membiarkannya," sambungnya.

Leonie mengatakan dia biasa mewarnai rambutnya secara teratur saat remaja. Tetapi setelah memiliki anak dia sempat berhenti. Kejadian itu pertama kali dalam kurun waktu tujuh tahun.

Baca Juga: Langkah Antisipasi Penularan Virus Korona, Masjidil Haram Akan Dibersihkan 10 Kali Sehari

"Karena sudah bertahun-tahun sejak terakhir kali saya mewarnai, saya sangat serius membaca cara pemakaian dan melakukan uji tempel, karena saya ingin sempurna," ujarnya.

Saat uji tempel di tangannya tidak ada reaksi sama sekali. Lantas ia pun mewarnai rambut bagian bawah dan tidak ada reaksi alergi.

Namun, saat ia mewarnai rambut bagian atas barulah ia mengalami reaksi alergi hebat.

Baca Juga: Kecelakaan Kereta Taiwan, Korban Tewas Bertambah 51 Orang dan Puluhan Lainnya Masih Terperangkap di Reruntuhan

"Ketika saya bangun keesokan paginya, telinga dan sisi leher saya mulai sedikit bengkak, tapi saya bisa mengelolanya dengan baik hanya dengan meminum beberapa tablet anti alergi yang saya miliki di rumah," katanya.

Tetapi ketika Leonie bangun esoknya, dia terkejut dengan reaksi yang bertambah.

"Saya bangun dan garis rambut saya tertutup lecet besar, dan mata saya bengkak sehingga saya tidak bisa melihat apa-apa," ujarnya.

Leonie dilarikan ke Rumah Sakit Aberystwyth pada Sabtu malam, 3 April 2021 dan menghabiskan lebih dari 36 jam di sana, diberi steroid, tablet dan krim anti alergi, dan diberikan cairan infus.

Sebagaimana artikel ini telah terbit di media PikiranRakyat-Bekasi.com dengan judul "Alergi Cat Rambut Sebabkan Kulit Kepala Melepuh Disertai Wajah Membengkak pada Seorang Wanita" yang tayang pada 6 April 2021***(Pikiran Rakyat Bekasi/Ade Cahyana)

 

Editor: Suhargo

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi

Tags

Terkini

Terpopuler