WhatsApp Berencana Luncurkan Update Terbaru Tahun 2022, Editing Foto Jadi Lebih Mudah

- 18 Januari 2022, 20:01 WIB
Ilustrasi seseorang bermain whatsapp.
Ilustrasi seseorang bermain whatsapp. /@ Dimitri Karastelev/

Portalbangkabelitung.com- WhatsApp dikabarkan sedang mengerjakan beberapa fitur alat edit baru untuk gambar dan video diaplikasinya.

Aplikasi WhatsApp beta terbaru telah menunjukkan bahwa fitur pensil tambahan saat ini sedang dalam tahap pengerjaan.

Hal ini karena, aplikasi WhatsApp saat ini memungkinkan pengguna untuk mengubah warna pensil, namun tidak untuk opsi menambah atau mengurangi ketebalan.

Baca Juga: Menpan RB Targetkan 2023 Tak Ada Lagi Pegawai Honorer Di Instansi Pemerintahan

Dengan demikian, WhatsApp berencana menambahkan dua pensil gambar baru dengan total tiga pensil ke menu editing bawaan aplikasi mereka.

Ini jadi memungkinkan pengguna untuk menggambar garis yang lebih tebal atau lebih tipis pada gambar maupun video secara mudah diaplikasinya.

Pengguna WhatsApp juga akan dapat mengakses fitur pensil baru dari dalam menu edit saat mengirim gambar atau video ke seseorang.

Baca Juga: Usai Ditangkap Gunakan Ganja, Ardhito Pramono Kini Jalani Asesmen Agar Bisa Direhabilitasi

Alat-alat edit ini sedang dalam pengembangan dan belum tersedia di aplikasi WhatsApp versi stabil.

Fitur ini akan membuat berbagi foto dan screenshot lebih mudah dan cepat.

Halaman:

Editor: Suhargo

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x